Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ayah Bocorkan Sosok yang Bikin Andritany Ardhiyasa Tampil Moncer di Persija

By Ridwan Budiman - Rabu, 21 April 2021 | 07:30 WIB
Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa , sedang menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa , sedang menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020)

BOLASPORT.COM - Kiper nomor satu Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, rupanya meniru gaya bermain seorang penjaga gawang ternama saat membela Macan Kemayoran.

Kehebatan Andritany Ardhiyasa di bawah mistar gawang sudah tidak perlu diragukan lagi untuk saat ini.

Kemampuannya dalam membaca arah bola membuat Andritany Ardhiyasa didapuk menjadi penjaga gawang nomor satu Persija Jakarta.

Beberapa aksinya kerap kali sukses membawa Persija mendapatkan sebuah pencapaian di dalam kompetisi atau turnamen yang diikuti.

Baca Juga: Mantan Penjaga Gawang Timnas Indonesia Listianto Raharjo Tutup Usia

Baca Juga: Sambil Menangis, Yann Motta Curhat Kesannya Selama di Persija

Terbaru, Andritany Ardhiayasa sukses membantu Persija Jakarta melenggang ke partai final Piala Menpora 2021.

Keberhasilan Persija lolos ke final Piala Menpora 2021 adalah berkat kegemilangan Andritany dalam menepis sejumlah tendangan pemain PSM termasuk sang kapten Zulkifli Syukur dalam babak adu penalti.

Kemampuan Andritany dalam menjaga gawang Persija di atas lapangan hijau ini lantas mendapatkan banyak sorotan.

Baca Juga: Persija akan Hadapi Persib, Begini Komentar Spontan Marco Motta

Tak sedikit pihak yang coba melihat gaya bermain yang diterapkan oleh saudara kandung dari Indra Kahfi Ardhiyasa ini.

Usut punya usut, gaya bermain yang diperlihatkan oleh Andritay selama ini terinspirasi dari sosok penjaga gawang ternama dunia.

Sosok penjaga gawang ini rupanya merupakan idola dari Andritany sejak dirinya masih kecil.

Baca Juga: Eks pemain Juventus Ini Senang Persija Jakarta Lolos ke Final

Figur yang dimaksud adalah eks kiper timnas Prancis dan Manchester United, Fabien Barthez.

Fakta ini diungkapkan sendiri oleh ayah dari Andritany yang bernama Talih Ardhiyasa baru-baru ini.

Sang ayah berujar gaya bermain sang anak di bawah mistar gawang hampir sama persis dengan apa yang diperlihatkan oleh Barthez.

Fabien Barthez saat berseragam Manchester United.
TWITTER.COM/THEUNITEDEVILS
Fabien Barthez saat berseragam Manchester United.

Baca Juga: Mochamad Iriawan Dukung Pendiri PSSI Soeratin Jadi Pahlawan Nasional

"Sejak kecil dia memang menyukai Fabien Barthez," ujar Talih Ardhiyasa dikutip Bolasport.com dari SuperSkor.

"Dia adalah kiper idolanya, bahkan gaya-gayanya mirip dengan Barthez sejak kecil. Tegas, fokus, dan caranya dalam menunjuk sesuatu."

"Selain itu cara mengamankan bolanya juga mirip, sebelum main Andritany suka pegang-pegang tiang gawang," tambahnya.

Baca Juga: Jelang Lawan Persija Jakarta, Persib Bandung Dapat Kabar Baik

Talih Ardhiyasa kemudian mengungkapkan bahwa semasa bermain di SSB, Andritany muda kerap kali mendapatkan julukan mirip Fabien Barthez karena gaya mainnya yang hampir identik.

"Saat masih di SSB, orang-orang pun berkata kepada saya bahwa Andritany punya bakat sebagai seorang kiper," ujar Talih.

"Kadang-kadang bahkan dibilang mirip dengan Barthez. Saya aminkan saja, ternyata terwujud dan ia jadi kiper," tambahnya.

Baca Juga: Reaksi Eks Pilar Persija Sutanto Tan Usai PSM Makassar Tak ke Final

Tugas berat kini sudah menanti Fabien Barthez-nya Indonesia di Persija Jakarta, yakni melakoni partai final Piala Menpora 2021 melawan Persib Bandung.

Laga final Piala Menpora 2021 digelar dua kali dengan leg pertama akan dimainkan pada hari Kamis (22/4/2021) di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

Artikel ini telah tayang di SuperSkor Tribun News dengan judul Fabien Barthez Kiper Idola Andritany Ardhiyasa, Kata Sang Ayah

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : superskor

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X