Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Klasemen Kian Panas, Mental Jadi Kunci Raih Gelar Juara Liga Spanyol

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 26 April 2021 | 14:15 WIB
Atletico Madrid dipaksa menelan kekalahan 1-2 dari Athletic Bilbao pada laga pekan ke-32 Liga Spanyol 2020-2021.
TWITTTER.COM/ATHLETICCLUB
Atletico Madrid dipaksa menelan kekalahan 1-2 dari Athletic Bilbao pada laga pekan ke-32 Liga Spanyol 2020-2021.

BOLASPORT.COM - Bagi pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, kekuatan mental menjadi kunci meraih gelar juara Liga Spanyol 2020-2021 seiring situasi klasemen yang kian memanas.

Klasemen sementara Liga Spanyol musim ini kian panas membara.

Situasi tersebut terjadi setelah sang pemuncak klasemen, Atletico Madrid, tumbang di tangan Athletic Bilbao.

Dalam laga pekan ke-32, Atletico Madrid dibuat takluk 1-2 oleh Athletic Bilbao.

Baca Juga: Ketimbang Solskjaer, Duo Sosok Ini Lebih Layak Latih Manchester United

Akibat kekalahan tersebut, jarak poin antara Atletico Madrid dengan para pesaingnya menjadi kian rapat.

Meski masih berstatus sebagai penguasa pucuk klasemen, Los Rojiblancos kini hanya terpaut dua poin dengan Real Madrid dan Barcelona di peringkat dua dan tiga.

Sementara itu, tim peringkat empat, Sevilla, hanya memiliki margin 3 poin dari Atletico.

Keadaan tersebut membuat empat tim di papan atas klasemen sementara LaLiga masih berpeluang untuk menjadi juara musim ini.

Baca Juga: Bek Andalan Villarreal Akui Bangga Dilirik Manchester United

Kans masih terbuka bagi Real Madrid, Barcelona, dan Sevilla.

Lagi pula, El Barca masih mengantongi satu laga ketika tiga tim di empat besar telah memainkan 33 pertandingan.

Andaikata Barcelona menang atas Granada pada laga tunda pekan ke-33 di Camp Nou, Kamis (29/4/2021) atau Jumat pukul 00.00 WIB, maka pasukan Ronald Koeman berhak menduduki pucuk klasemen.

Lionel Messi cs bakal meraih 74 poin dari 33 pertandingan, menggusur posisi Atletico.

Baca Juga: Ditahan Imbang Leeds, Strategi Pergantian Pemain Solskjaer Dikritik

Mengingat kompetisi menyisakan 5 laga lagi, kewaspadaan Atletico menjadi meningkat.

Apalagi mereka baru saja menelan kekalahan dari Bilbao.

Mereka juga masih harus berduel dengan Barcelona pada laga pekan ke-35.

Diego Simeone menilai bahwa mental bakal menjadi kunci bagi tim untuk merengkuh gelar Liga Spanyol musim ini.

Baca Juga: Manchester City Juara Piala Liga Inggris, Aguero dan Fernandinho Ciptakan Sejarah

Bagi Diego Simeone, kekuatan mental bakal sangat menentukan siapa yang terbaik di akhir kompetisi guna mengangkat trofi juara.

"Beberapa hari lalu banyak yang bertanya kepada saya yang paling penting pada final di liga musim ini dan saya menjelaskan bahwa mentalitas bakal menjadi kuncinya," kata Simeone, dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo.

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.

"Kunci untuk menjadi lebih dekat dengan kemenangan terletak pada keseimbangan emosional."

"Kompetisi Liga Spanyol biasanya dimenangkan oleh Barcelona dan Real Madrid. Kecuali pada tahun 2014 atau tahun lain di mana kami mampu menggangu hegemoni keduanya."

Baca Juga: Juara Piala Liga Inggris 4 Musim Beruntun, Manchester City Sejajar Liverpool

"Sebagian besar musim berjalan, kami memiliki banyak poin keuntungan, tetapi kami memahami bahwa klub seperti Barcelona dan Madrid tidak akan keluar dari perebutan gelar."

"Sevilla juga turut terjun didalamnya. Siapapun yang memiliki kekuatan mental kuat akan lebih dekat dengan kemenangan dalam hal ini gelar," ujar Simeone melanjutkan.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Mundo Deportivo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X