Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

MotoGP Spanyol 2021 - Valentino Rossi Mengaku Tak Fantastis, tetapi...

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 2 Mei 2021 | 00:30 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, melakukan ritual pra-lomba menjelang balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, 18 April 2021.
PETRONAS YAMAHA SRT
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, melakukan ritual pra-lomba menjelang balapan MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, 18 April 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, kembali gagal tampil optimal pada sesi kualifikasi MotoGP Spanyol 2021, Sabtu (1/5/2021).

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Valentino Rossi hanya bisa mendapatkan posisi start ke-17 pada balapan keempat musim ini yang berlangsung di Sirkuit Jerez.

Posisi itu merupakan yang terburuk di antara empat pembalap motor Yamaha.

Valentino Rossi berada di grid tersebut setelah hanya bisa mencatatkan waktu lap 1 menit 37,915 detik.

Baca Juga: Pelatih Khabib Nurmagomedov Puji Kemampuan Bertinju YouTuber Jake Paul

Padahal, Rossi memakai motor YZR-M1 dengan spesifikasi yang sama seperti dua pembalap tim pabrikan Yamaha, Maverick Vinales dan Fabio Quartararo.

Quartararo sukses mendapatkan pole position keduanya pada musim ini dengan catatan waktu lap 1 menit 36,755 detik, sedangkan Vinales akan start dari urutan ketujuh usai menyelesaikan satu putaran Sirkuit Jerez dalam tempo 1 menit 37,070 detik.

Sementara itu, rekan setim Rossi, Franco Morbidelli, berada di grid kedua setelah mampu membukukan waktu lap 1 menit 36,812 detik.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 GP Portugal 2021 - Bottas Gagalkan Misi Hamilton Raih Pole Position ke-100

Kendati masih belum mampu tampil seimpresif rekan-rekannya di Yamaha, Valentino Rossi menilai penampilannya sedikit lebih baik daripada yang terlihat.

Namun, pembalap Italia berjuluk The Doctor itu tak menampik bahwa dia sudah bukan lagi sosok yang fantastis seperti dulu kala.

"Saya punya sedikit lebih banyak potensi ketimbang ini (hasil kualifikasi), tetapi sepanjang sore ini, kami memiliki beberapa masalah dengan perangkat elektronik dan itu membuat saya jadi tidak mampu memberikan yang maksimal," tutur Rossi, dikutip dari Crash.

"Sekarang, kami bekerja dan kami berusaha memperbaikinya untuk esok hari."

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2021 - Quartararo Rebut Pole Position, Marquez ke-14, Rossi ke-17

"Saya tidak fantastis, tetapi saya sedikit lebih baik (ketimbang yang terlihat). Jadi, kami harus mencoba sesuatu yang lain dalam pemanasan dan memutuskan ban untuk balapan," kata dia menjelaskan.

Valentino Rossi mencoba ban belakang tipe keras dan medium saat menjalani sesi latihan terakhir alias FP3.

Namun, The Doctor mengatakan bahwa keputusan pemakaian ban belakang akan ditentukan berdasarkan kinerja ban depan.

Balapan MotoGP Spanyol 2021 dijadwalkan berlangsung pada esok hari, Minggu (2/5/2021), mulai pukul 19.00 WIB.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Juventus
37
68
4
Bologna
38
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X