Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tekad Pep Guardiola Usai Bawa Man City Lolos ke Final Liga Champions

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 5 Mei 2021 | 09:30 WIB
Pemain Manchester City merayakan gol kala melawan PSG, Selasa (4/5/2021) waktu setempat.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Pemain Manchester City merayakan gol kala melawan PSG, Selasa (4/5/2021) waktu setempat.

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola memiliki tekad besar usai membawa The Citizens lolos ke final Liga Champions.

Manchester City berhasil lolos ke final Liga Champions 2020-2021.

Kepastian tersebut didapat setelah Manchester City mengkandaskan perlawanan Paris Saint-Germain (PSG) pada laga leg kedua semifinal Liga Champions.

Sebelumnya, Manchester City berhasil menaklukkan Paris Saint-Germain (PSG) dengan skor 2-1 pada laga leg pertama yang berlangsung di Parc des Princes seminggu yang lalu.

Baca Juga: Jadi Penentu Langkah Man City ke Final, Riyad Mahrez Ikuti Jejak Penyerang Liverpool

Kali ini di pertemuan kedua, The Citizens kembali membuat PSG takluk setelah menang 2-0 di Etihad Stadium, Selasa (4/5/2021) atau Rabu dini hari WIB.

Dua gol dari Riyad Mahrez (11', 63') memastikan kelolosan Man CIty ke final Liga Champions.

Berkat kemenangan tersebut, pasukan Pep Guardiola berhasil mengantongi keunggulan agregat 4-1 atas PSG.

Di partai puncak nanti, Man City bakal menantang pemenang antara Chelsea dan Real Madrid di Istanbul pada 29 Mei mendatang.

Baca Juga: Tumbangkan PSG, Manchester City Pecahkan Rekor Milik Man United

Sementara itu, momen kelolosan Man City ke final Liga Champions menjadi sebuah momen sakral bagi Pep Guardiola.

Selama ini Pep Guardiola dikenal hanya mampu meraih trofi Liga Champions kala masih membesut Barcelona berkat keberadaan Lionel Messi.

Manchester City tumbangkan PSG dengan skor 2-0 pada Selasa (4/5/2021).
TWITTER.COM/MANCITY
Manchester City tumbangkan PSG dengan skor 2-0 pada Selasa (4/5/2021).

Lionel Messi punya andil besar dalam pencapaian dua trofi Si Kuping Besar yang diraih Guardiola pada musim 2008-2009 dan 2010-2011.

Sejak meninggalkan Barca pada 2012, Guardiola tidak bisa kembali ke final Liga Champions dalam tiga tahun bersama Bayern Muenchen dan empat musim pertamanya bersama Man City.

Baca Juga: Buat Tiket Final Liga Champions Pertama, Man City Investasi 16,5 Triliun Rupiah

Namun, pelatih berusia 50 tahun itu akhirnya membawa The Citizens ke 'tanah terjanji'.

"Kami berjuang bersama dan kami berada di final Liga Champions dan itu adalah ungkapan yang bagus," kata Guardiola, dikutip BolaSport.com dari Marca.

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, siap torehkan tinta emas di Liga Champions.
TWITTER.COM/JUNIORSTIC
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, siap torehkan tinta emas di Liga Champions.

"Orang-orang percaya bahwa mudah untuk tiba di final Liga Champions."

"Mencapai final sekarang masuk akal dari apa yang telah kami lakukan dalam empat atau lima tahun terakhir."

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Di Maria Kartu Merah, Mahrez Gemilang, Man City Lolos ke Final

"Manchester United memenangkan gelar karena kesalahan John Terry dan juga di menit terakhir melawan Bayern Muenchen."

"Real Madrid memenangkan final melawan Atletico pada menit ke-93."

"Ini adalah kompetisi yang sangat sulit dan ada sesuatu di antara para bintang yang terlibat di dalamnya."

"Karenanya kami harus memenangi liga dan kami punya waktu dua atau tiga pekan untuk mempersiapkan final," ujar Guardiola menambahkan.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Marca

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X