Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagal Jegal Messi, Sir Alex Ferguson Menyesali Keputusannya di Final Liga Champions 2011

By Rebiyyah Salasah - Sabtu, 22 Mei 2021 | 17:00 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dalam kawalan mantan gelandang Manchester United, Park Ji-Sung.
TWITTER.COM/MANUNITEDZONE_
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dalam kawalan mantan gelandang Manchester United, Park Ji-Sung.

BOLASPORT.COM - Pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, menyesali keputusannya di final Liga Champions 2011 gara-gara gagal menjegal Lionel Messi

Sir Alex Ferguson meraih beragam prestasi selama 26 tahun melatih Manchester United

Sebanyak 38 trofi berhasil Sir Alex Ferguson persembahkan untuk Manchester United

Namun, dengan kesuksesan tersebut, bukan berarti Fergie tak lepas dari penyesalan. 

Impian Fergie adalah membawa Manchester United mendominasi Eropa.

Meski juru taktik asal Skotlandia itu memenangkan dua gelar Liga Champions, dia juga mengalami kegagalan dalam dua final ajang tersebut. 

Baca Juga: Prakiraan Susunan Pemain Eibar Vs Barcelona - Lionel Messi Cabut Duluan, Blaugrana Main Tanpa Beban

Kedua kekalahan di final yang dialami Fergie itu terjadi saat melawan Barcelona asuhan Pep Guardiola. 

Pada final Liga Champions 2009 dan 2011, Manchester United terpaksa mengakui keunggulan Barcelona

Kekalahan tersebut membuat Fergie menyesal, terutama karena keputusannya yang berkaitan dengan cara menanangi Lionel Messi.

Pada final Liga Champions 2009, Manchester United takluk dari Barcelona dengan skor 0-2 gara-gara gol Samuel Eto'o dan Lionel Messi.

Kekalahan tersebut berulang pada Liga Champions 2011 ketika skuad asuhan Fergie ditekuk Barcelona dengan skor 1-3. 

Lionel Messi memainkan peran kunci dalam kemenangan Barcelona atas Manchester Unite di laga final itu. 

Bersama Pedro dan David Villa, Lionel Messi mencetak gol untuk memastikan gelar Liga Champions.

Baca Juga: Messi Bisa Jadi Top Scorer Liga Spanyol sambil Tiduran dan Minum Teh

Adapun Setan Merah hanya mampu membalas sebiji gol melalui aksi Wayne Rooney. 

Dalam laga final tersebut, Fergie menilai bahwa Man United bisa saja meraih hasil berbeda andai dia memasukkan Park Ji-sung untuk menghadapi Lionel Messi

Hal tersebut diungkapkan Fergie dalam acara tanya jawab dari SportBible dengan mantan pemainnya, Gary Neville. 

Gary Neville mengajukan pertanyaan dari para penggemar, mulai dari para pemain Liga Inggris ingin dia latih hingga pemain yang paling diremehkan selama bekerja dengannya. 

Fergie dengan cepat menyebut Park Ji-sung bersama Brian McClair dan Ronny Johnsen.

Neville ingat bahwa Park Ji-sung sering kali menjadi pemain andalan Fergie untuk pekerjaan mengawal pemain lawan. 

Hal tersebut membuat Fergie mengenang kembali penyesalannya di final Liga Champions 2011. 

"Di situlah saya kalah di final melawan Barcelona di Wembley," kata Fergie dalam wawancara bersama Gary Neville, dikutip BolaSport.com dari YouTube LaDbible TV. 

"Saya seharusnya melakukan perubahan pada babak pertama dan menempatkan Park Ji-sung untuk menghadapi Messi."

Baca Juga: Pakar Bahasa Tubuh Ungkap Arti Gestur Harry Kane saat Sebut Lionel Messi

"Itu adalah kesalahan saya. Saya sebenarnya berencana untuk melakukannya pada babak pertama."

"Tapi, kemudian saya berkata, 'Ya, kami baru saja menyamakan kedudukan sebelum babak pertama berakhir, mereka mungkin melihat permainan secara berbeda, kami mungkin tumbuh menampilkan permainan yang lebih baik '."

"Kami sebenarnya cukup bagus dalam 10 menit terakhir babak pertama. "

"Tapi jika saya memainkan Park Ji-sung melawan Messi, saya pikir kami akan mengalahkan mereka. Saya seharusnya benar-benar melakukannya," ucapnya mengakhiri. 

 


Editor : Beri Bagja
Sumber : YouTube LADbible TV

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X