Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bayern Muenchen Ikuti Jejak Borussia Dortmund dengan Rekrut Pemain dari Championship

By Adi Nugroho - Jumat, 28 Mei 2021 | 01:00 WIB
Bayern Muenchen mendatangkan pemain baru dalam diri Omar Richards yang direkrut secara cuma-cuma dari klub Champhionship, Reading.
TWITTER.COM/FCBAYERNEN
Bayern Muenchen mendatangkan pemain baru dalam diri Omar Richards yang direkrut secara cuma-cuma dari klub Champhionship, Reading.

BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen mendatangkan pemain yang sebelumnya membela klub yang mentas di Divisi Championship, Reading, bernama Omar Richards.

Bayern Muenchen meresmikan rekrutan kedua mereka untuk bursa transfer pemain musim panas tahun 2021.

Pemain tersebut adalah bek kiri yang sebelumnya bermain untuk Reading, Omar Richards.

Omar Richards baru akan bergabung dengan Bayern Muenchen per 1 Juli mendatang, setelah kontraknya bersama klub Divisi Championship alias kasta kedua Liga Inggris itu berakhir.

Baca Juga: Bayern Muenchen Dirumorkan Minati Haaland, Begini Respons Oliver Kahn

Bersama Bayern Muenchen, Omar Richards menandatangani kontrak dengan durasi empat tahun yang berarti akan mengikatnya hingga Juni 2025.

Di Bayern, Omar Richards akan mengenakan nomor punggung 3 yang sebelumnya dipakai oleh gelandang asal Spanyol, Xabi Alonso.

Setelah meneken kontrak dengan Bayern Muenchen, Omar Richards tak bisa menahan rasa bahagianya.

Baca Juga: Hal yang Buat Solskjaer Tak Ganti David De Gea dengan Dean Henderson di Final Liga Europa

Pasalnya, pindah ke klub seperti Bayern Muenchen adalah sebuah mimpi yang sekarang menjadi kenyataan untuk Richards.

"Kepindahan saya ke FC Bayern adalah kehormatan besar bagi saya, mimpi yang menjadi kenyataan," tutur Richards seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Bayern Muenchen.

"Saya bangga bisa mengenakan seragam salah satu klub terbesar dunia. Saya berharap bisa membantu tim terus sukses di masa depan."

Baca Juga: Usai Depak Lima Pemain, PSIS Semarang Kembali Lepas Satu Pemain

"Terima kasih saya kepada manajemen di FC Bayern atas kepercayaan mereka. Pembicaraan kami sangat meyakinkan. Saya tidak sabar berada di lapangan untuk Bayern," ucap Richards menambahkan.

Dengan mendatangkan pemain dari Divisi Championship, Bayern Muenchen seakan mengikuti jejak rivalnya di Bundesliga, Borussia Dortmund.

Borussia Dortmund juga pernah mendatangkan pemain dari klub yang mentas di Championship, Birmingham City, yakni Jude Bellingham.

Transfer pemain yang berposisi sebagai gelandang itu terwujud pada musim panas 2020 setelah Borussia Dortmund membayar mahar sebesar 23 juta euro (sekitar Rp 401 miliar) untuk jasa Jude Bellingham.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Bayern Muenchen

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X