Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Langsung Diminta Jadi Cristiano Ronaldo, Kai Havertz Curhat soal Ekspektasi Berlebihan di Chelsea

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 15 Juni 2021 | 21:30 WIB
Kai Havertz curhat kalau dirinya langsung diminta menjadi Cristiano Ronaldo yang baru saat kali pertama tiba di Chelsea.
TWITTER.COM/DOCTOURBROWN
Kai Havertz curhat kalau dirinya langsung diminta menjadi Cristiano Ronaldo yang baru saat kali pertama tiba di Chelsea.

BOLASPORT.COM - Kai Havertz curhat bahwa dirinya langsung diminta menjadi Cristiano Ronaldo yang baru saat kali pertama tiba di Chelsea.

Chelsea melakukan belanja pemain besar-besaran pada awal musim 2020-2021 lalu.

Sejumlah pemain bintang bahkan didatangkan Chelsea dengan harga mahal, termasuk Kai Havertz.

Havertz didatangkan Chelsea dari klub Bundesliga, Bayer Leverkusen, dengan mahar 80 juta euro atau sekitar Rp1,38 triliun.

Harga sebesar itu membuat Havertz menjadi pemain termahal dalam sejarah Chelsea.

Baca Juga: Prediksi Fabregas soal Penampilan Werner dan Havertz pada Musim Depan

Penampilan apik Havertz di Bayer Leverkusen memang membuat banyak klub kepincut.

Gelandang serang asal Jerman itu akhirnya memilih Chelsea sebagai pelabuhan karier selanjutnya.

Kedatangan Havertz ke Stamford Bridge sempat disambut gegap gempita para pendukung The Blues.

Akan tetapi, Havertz rupanya tampil di bawah ekspektasi pada awal musim usai didatangkan dari Jerman.

Sempat digadang-gadang akan meledak sejak awal musim, Havertz hanya bisa mencetak empat gol dan empat assist dari sepuluh laga awalnya bersama Chelsea.

Baca Juga: Soal Penampilan Apik Mason Mount, Frank Lampard: Sebelum Saya Didik, Dia Tak Bisa Apa-apa

Itu pun tiga gol di antaranya dicetak ke gawang klub kasta kedua Liga Inggris, Barnsley, dalam ajang Piala Liga Inggris 2020-2021.

Timo Werner (kanan) dan Kai Havertz berpose dengan trofi juara Liga Champions milik Chelsea.
TWITTER.COM/FRANKKHALIDUK
Timo Werner (kanan) dan Kai Havertz berpose dengan trofi juara Liga Champions milik Chelsea.

Meski demikian, Havertz mampu membawa Chelsea meraih trofi Liga Champions 2020-2021 usai mengalahkan Manchester City di babak final.

Gelandang berusia 22 tahun itu juga menjadi pahlawan Chelsea usai mencetak gol kemenangan pada menit ke-42.

Setelah musim 2020-2021 berlalu, Havertz pun angkat bicara soal musim perdananya bersama Chelsea.

Dilansir BolaSport.com dari Goal International, Havertz curhat soal ekspektasi tinggi dan tekanan yang dia terima.

Baca Juga: EURO 2020 - Semangat Juara Liga Champions Coba Ditularkan Jorginho di Timnas Italia

Sejak kali pertama datang, Havertz mengaku dirinya diharapkan mampu menyamai megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.

Havertz mengaku tekanan yang dia dapatkan saat bermain di Chelsea jauh lebih tinggi daripada di Bayer Leverkusen.

"Orang-orang mengharapkan Anda menjadi Cristiano Ronaldo yang baru," kata Havertz.

"Namun, tidak akan secepat itu, semuanya baru dan saya benar-benar tidak memainkan sepak bola terbaik saya di awal."

"Saya merasakan tekanan yang sama sekali berbeda dari sebelumnya di Leverkusen," ujar Havertz menambahkan.

Baca Juga: Angelo Alessio Dinilai Cocok Bawa Persija Juara Liga 1 2021-2022

Secara keseluruhan, Havertz bermain sebanyak 45 kali untuk Chelsea pada musim perdananya di berbagai kompetisi.

Gelandang kelahiran Aachen, Jerman, itu mencetak sembilan gol dan sembilan assist dari 45 penampilan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal International

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
36
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
35
70
5
Athletic Club
35
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
35
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X