Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

EURO 2020 - Saatnya Luis Figo-nya Timnas Inggris Turun Sejak Awal

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 22 Juni 2021 | 20:00 WIB
Winger timnas Inggris, Jack Grealish, mendapatkan pengawalan dari bek timnas Skotlandia, Stephen O'Donnell dalam matchday kedua Grup D EURO 2020, 18 Juni 2021.
TWITTER.COM/101GREATGOALS
Winger timnas Inggris, Jack Grealish, mendapatkan pengawalan dari bek timnas Skotlandia, Stephen O'Donnell dalam matchday kedua Grup D EURO 2020, 18 Juni 2021.

BOLASPORT.COM - Jose Mourinho membandingkan sosok Jack Grealish dengan legenda Portugal, Luis Figo, dan berharap sang pemain tampil menjadi starter saat Inggris menghadapi Republik Ceska.

Duel sengit bakal tersaji di laga pamungkas Grup D Euro 2020.

Laga antara timnas Republik Ceska vs Inggris akan menjadi pertandingan penutup di Grup D Euro 2020.

Pertandingan yang mempertemukan Republik Ceska dan Inggris bakal digelar di Stadion Wembley, London, Selasa (22/6/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Dua Pertandingan Krusial Grup D Bisa Disaksikan di Mola lewat Akses dari Bolasport.com

Republik Ceska dan Inggris sama-sama mengemas 4 poin di Grup D dan hanya terpaut selisih gol.

Meski sama-sama telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar, tetapi kedua tim diyakini bakal menampilkan permainan terbaik.

Harapan dari Lokomotiva dan The Three Lions sama, yaitu mengincar posisi sebagai juara Grup D Euro 2020.

Inggris, yang diuntungkan tampil di kandang sendiri, tengah dalam sorotan.

Baca Juga: Copa America 2021 - Lionel Messi Bangga Jadi Pemain Paling Sering Tampil untuk Argentina

Pasalnya, dalam dua pertandingan di babak penyisihan grup, skuad Gareth Southgate hanya sanggup menceploskan 1 gol.

Satu gol tersebut juga bukan dihasilkan oleh penyerang utama mereka, Harry Kane.

Salah satu duel dalam laga timnas Inggris melawan timnas Skotlandia pada matchday 2 Grup D EURO 2020 yang melibatkan Kalvin Phillips (kanan) dan Stuart Armstrong.
TWITTER.COM/ENGLAND
Salah satu duel dalam laga timnas Inggris melawan timnas Skotlandia pada matchday 2 Grup D EURO 2020 yang melibatkan Kalvin Phillips (kanan) dan Stuart Armstrong.

Harry Kane bak macan ompong kala berseragam timnas Inggris di EURO 2020 di mana penampilannya jauh berbeda dari level klub.

Padahal pada musim 2020-2021, Kane berstatus sebagai top scorer Liga Inggris berkat torehan 23 gol selama satu musim.

Baca Juga: EURO 2020 - Rekor Ngeri Belanda: 3 Kali Sukses Raih Poin Sempurna di Fase Grup

Di Euro 2020, kapten The Three Lions tersebut sama sekali belum mendulang gol.

Kondisi ini berbanding terbalik dengan striker Republik Ceska, Patrik Schick, yang telah mendulang 3 gol dari 2 laga.

Di bangku cadangan Inggris, Gareth Southgate masih memiliki Marcus Rashford, Jack Grealish, Jadon Sancho, dan Dominic Calvert-Lewin di lini ofensif.

Jika Kane tetap menjadi sebagai penyerang tengah, maka pilihan lainnya yang bisa dihadirkan oleh Inggris adalah memasukkan winger-winger eksplosif dan tajam.

Baca Juga: EURO 2020 - Sempat Tak Lolos 73 Menit, Tim Denmark Tepergok Ngecek Hasil Akhir dan Klasemen dari LiveScore

Kesempatan pun bisa diberikan kepada Jadon Sancho dan Jack Grealish untuk tampil sebagai starter mengingat Raheem Sterling dan Phil Foden tampil melempem saat melawan Skotlandia pada matchday kedua Grup D.

Khusus Grealish, sang pemain belum menjadi starter di Euro 2020 dan baru tampil selama 26 menit saat beranjak dari bangku cadangan ketika Inggris bermain imbang 0-0 dengan Skotlandia.

Mason Mount berebut bola dengan Billy Gilmour dalam laga Inggris vs Skotlandia pada matchday kedua babak penyisihan Grup D EURO 2020, Jumat (18/6/2021).
TWITTER.COM/EURO2020
Mason Mount berebut bola dengan Billy Gilmour dalam laga Inggris vs Skotlandia pada matchday kedua babak penyisihan Grup D EURO 2020, Jumat (18/6/2021).

Banyak kalangan menyerukan Grealish mendapatkan posisi starter melawan Republik Ceska lantaran The Three Lions membutuhkan kemenangan untuk memuncaki Grup C.

Hal senada turut diungkapkan oleh calon pelatih anyar AS Roma, Jose Mourinho.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung EURO 2020 - Live di Mola, Inggris Bisa Untung Lagi setelah Dipastikan Lolos

Jose Mourinho, yang sempat dipecat oleh Tottenham Hotspur, menilai sudah saatnya Southgate memainkan Grealish sejak menit awal.

Mourinho melihat permainan dari winger berusia 25 tahun tersebut bisa menjadi senjata mematikan bagi Inggris.

Karakter dan kemampuan dari Grealish disebutnya seperti legenda Portugal yang bermain untuk Barcelona dan Real Madrid, Luis Figo.

Sosok playmaker seperti yang dimiliki Luis Figo ada dalam diri Grealish.

Baca Juga: Copa America 2021 - Rekornya Disamai Lionel Messi, Javier Mascherano Beri Selamat

"Inggris terlihat seperti pemalu, jadi mereka membutuhkan Jack Grealish saat melawan Republik Ceska," kata Mourinho, dikutip BolaSport.com dari The Sun.

"Grealish sosok yang berani. Pria itu tidak pernah memainkan pertandingan Eropa untuk klubnya, tetapi dia berada di tim nasional dan tidak takut."

Skuad timnas Inggris sebelum laga melawan Kroasia pada laga perdana EURO 2020.
TWITTER.COM/EURO2020
Skuad timnas Inggris sebelum laga melawan Kroasia pada laga perdana EURO 2020.

"Dia berani mengambil risiko. Dia bisa kehilangan bola tetapi dia bisa menciptakan sesuatu. Dia menendang orang. Orang-orang menendangnya. Dia menciptakan ketidakstabilan pada lawan."

"Inggris tampak sebagai tim pemalu saat melawan Skotlandia karena mereka adalah tim tanpa karakter yang dimiliki Grealish."

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Copa America 2021 - Argentina Selalu Cetak 1 Gol, Akhirnya Sendiri di Puncak

"Saya tidak suka membandingkan pemain dan Luis Figo berada di level yang berbeda, tetapi Grealish seperti Figo dalam hal menuntut bola."

"Grealish memiliki karakter seperti Figo yang meminta bola dan mampu memberikan penyelesaian akhir manis."

"Grealish tidak bermain luar biasa ketika dia masuk melawan Skotlandia tetapi berapa kali dia menguasai bola?"

"Berapa banyak pelanggaran yang mereka lakukan padanya? Berapa banyak situasi satu lawan satu yang dia buat? Inggris membutuhkan kualitas itu!," ujar Mourinho menambahkan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : metro.co.uk, The Sun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X