Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Mundur dari Persija, Marc Klok Resmi Gabung ke Persib Bandung

By Rinaldy Azka Abdillah - Rabu, 30 Juni 2021 | 12:30 WIB
Pemain Persija, Marc Klok, resmi menjadi warga negara Indonesia, Kamis (12/11/2020).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Persija, Marc Klok, resmi menjadi warga negara Indonesia, Kamis (12/11/2020).

BOLASPORT.COM - Tanda tanya besar ke mana Marc Klok berlabuh sepertinya telah menemui titik temu usai Persib Bandung mengumumkan kedatangannya.

Eks pemain Persija Jakarta itu telah resmi dipinang Persib Bandung setelah memutuskan untuk menghentikan kerja samanya dengan klub tersebut.

Pemain berdarah Belanda itu telah diumumkan sebagai pemain Persib Bandung melalui akun Instagram klub.

Memang sebelumnya Marc Klok telah dihubung-hubungkan ke beberapa klub.

Baca Juga: PSSI Tunda Liga 1 2021, Mantan Pemain Timnas Indonesia Sempat Kecewa

Namun nama Persib Bandung memang terdepan dalam membubuhi tandatangan mantan pemain FC Utrecht tersebut.

Apalagi faktor Robert Rene Alberts semakin memperbesar peluangnya menyebrang ke Persib Bandung.

Seperti diketahui, keduanya sempat bekerja sama kala masih berbaju PSM Makassar.

Sebelumnya rumor Marc Klok datang dimulai dari Johor Darul Takzim, klub-klub Thailand, Uni Emirates Arab, bahkan klub besar seperti Indonesia seperti Arema FC, Bali United tak luput darinya.

Baca Juga: Sikap Persita Tangerang Usai PSSI dan PT LIB Tunda Liga 1 2021

Setelah diumumkannya Marc Klok menjadi pemain Persib Bandung sontak unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar.

Tercatat baru tujuh menit diunggah, kolom komentar sudah dipenuhi setidaknya sebanyak 1500 lebih.

Suka cita pun memenuhi kolon komentar Persib Bandung atas kedatangan Marc Klok ke tim berjulukan Maung Bandung.

Baca Juga: PSSI Serahkan Urusan Kesepakatan Kontrak Pemain dan Pelatih kepada Klub

Hal itu pun seara langsung memutus rumor yang beredar bahwa Marc Klok akan ke Bali United atau Arema FC.

Apalagi Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana sudah terang-terangan ingin merekrutnya ke tim yang saat ini ia bawahi.

Selain itu kedatangan Marc Klok ke Persib Bandung dipastikan akan mempertajam rivalitas tim dengan Persija Jakarta.

Baca Juga: Liga 1 2021 Ditunda, Kapten Persib Bandung Ajak Berdoa Bersama

Pasalnya kepergiannya yang dipenuhi dengan hujatan justru membuatnya semakin mendapatkan perlakuan seperti itu usai gabung ke Persib Bandung.

Seperti diketahui, rivalitas Persib Bandung dan Persija Jakarta memang yang terbesar di Indonesia saat ini.

Namun bagaimana pun pilihan sudah dibuat dan semua harus menghormati keputusannya itu.

Baca Juga: Skuad Persib Dibubarkan Usai Liga 1 2021 Ditunda? Ini Jawaban Sang CEO

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X