Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

EURO 2020 - Leonardo Spinazzola Menangis, Satu Pemain Terbaik Turnamen Tumbang

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 3 Juli 2021 | 03:59 WIB
Bek kiri Italia, Leonardo Spinazzola, mengalami cedera dalam laga perempat final EURO 2020 menghadapi Belgia, Jumat (2/7/2021) di Muenchen.
TWITTER @SPORF
Bek kiri Italia, Leonardo Spinazzola, mengalami cedera dalam laga perempat final EURO 2020 menghadapi Belgia, Jumat (2/7/2021) di Muenchen.

BOLASPORT.COM - Pemandangan tak mengenakkan terlihat dalam pertandingan timnas Italia kontra timnas Belgia saat salah satu pemain terbaik EURO 2020 tumbang.

Timnas Italia menghadapi timnas Belgia di babak perempat final EURO 2020, Jumat (2/7/2021) di Muenchen.

Sedang unggul 2-1 di menit ke-78, timnas Italia harus melihat bek kirinya, Leonardo Spinazzola, mengalami cedera.

Leonardo Spinazzola sedang mencoba berlari sprint melewati Thorgan Hazard.

Tetapi, dia langsung memegangi pahanya dan terpincang-pincang, lantas meminta diganti.

Baca Juga: Hasil Babak I - Gol Barella dan Insigne Dibalas Penalti Lukaku, Italia Unggul 2-1 atas Belgia

Leonardo Spinazzola segera berbaring dan menangis sejadi-jadinya sambil menutupi muka.

Bek AS Roma itu sadar cederanya parah dengan kemungkinan mengalami robek otot paha.

Spinazzola ditandu keluar arena, diganti Emerson Palmieri, dan kemungkinan bisa absen sampai turnamen EURO 2020 berakhir.

Kehilangan Leonardo Spinazzola adalah berita buruk bagi timnas Italia.

Bek berusia 28 tahun itu adalah salah satu pemain terbaik di EURO 2020 yang kemungkinan besar akan masuk Team of the Tournament.

Dia dua kali terpilih sebagai man of the match pertandingan di EURO 2020.

Baca Juga: Hasil EURO 2020 - Menang 2-1, Timnas Italia Singkirkan Tim Nomor 1 Dunia dan Lolos ke Semifinal

Spinazzola tercatat membuat assist dalam laga melawan Turki di fase grup dan Austria di babak 16 besar.

Aksinya ikut menyerbu pertahanan lawan dari sektor kiri membuat Spinazzola disebu-sebut sebagai Fabio Grosso-nya Italia di EURO 2020.

Fabio Grosso sendiri adalah bintang Gli Azzurri waktu menjuarai Piala Dunia 2006.

Italia akhirnya berhasil melangkah ke babak semifinal setelah mengalahkan Belgia 2-1.

Spinazzola sendiri kembali tampil bagus dengan salah satu aksi terakhir sebelum mengalami cedera adalah mengagalkan peluang Romelu Lukaku di depan gawang.

Seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia, Spinazzola mengalami cedera otot achilles yang serius dan bisa absen selama berbulan-bulan.

  


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Football Italia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X