Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Inggris Tetapkan Indonesia jadi Zona Merah, Tak Ada Elkan Baggott Lagi di Skuad Shin Tae-yong?

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 16 Juli 2021 | 11:10 WIB
Aksi Elkan Baggott saat membela Ipswich Town U-18 kontra Southend United, Selasa (3/11/2020).
eadt.co.uk/Ross Halls
Aksi Elkan Baggott saat membela Ipswich Town U-18 kontra Southend United, Selasa (3/11/2020).

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tampaknya kembali tidak bisa memanggil Elkan Baggott untuk memperkuat timnya di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Shin Tae-yong kembali mendapat kesempatan untuk membuktikan tangan dinginnya di timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Seperti diketahui, juru taktik asal Korea Selatan itu masih gagal membuktikan kehebatan racikannya kala menukangi timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Meski sempat memberi harapan apik dengan mengimbangi Thailand 2-2 pada laga perdana, Shin Tae-yong dan skuad Garuda justru dilumat 0-4 oleh Vietnam dan 0-5 oleh UEA.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 - Thailand Terancam Alami 'Fenomena Elkan Baggott'

Kini, pelatih 52 tahun itu ditantang untuk berhasil membawa timnas U-23 Indonesia ke putaran final Piala Asia U-23 2022 di Uzbekistan.

Timnas U-23 Indonesia sendiri tergabung dalam Grup G bersama dengan China, Australia, dan Brunei Darussalam.

Sebagai catatan, skuad Garuda Muda hanya pernah menang melawan Brunei Darussalam dalam pertemuan di Kualifikasi Piala Asia U-23.

Sementara mereka kalah dari Australia di ajang serupa dan kalah dari China di turnamen yang berbeda.

Baca Juga: Tekad Pemain Muda Persiraja Banda Aceh di Tim

Berdasarkan evaluasi di Kualifikasi Piala Dunia 2022, timnas besutan Shin Tae-yong tampaknya masih memiliki lubang di lini pertahanan.

Duet bek tengah yang dipilih Shin Tae-yong saat itu kurang terkoordinasi sehingga membuka bagi tim lawan untuk mencetak gol.

Postur lini belakang skuad Garuda yang tidak terlalu tinggi juga menyebabkan Indonesia sering kebobolan lewat skema bola mati.

Sejatinya, pada Kualifikasi Piala Dunia 2022, Shin Tae-yong sempat memanggil bek keturunan berpostur 194 cm, Elkan Baggott.

Baca Juga: Jawaban Singkat Dustin Poirier Usai Ditantang Pecundang UFC di Twitter

Di timnas U-19 Indonesia, Baggott menjadi pemain kunci di sektor bertahan yang kerap melakukan penyelamatan gemilang.

Namun, karena saat itu UEA masuk daftar merah pemerintah Inggris, Baggott batal menyusul skuad Garuda dan memilih tinggal di Inggris.

Shin Tae-yong terpaksa memanggil bek Persebaya, Arif Satria, untuk menggantikan peran Baggott di timnas Indonesia.

Sayangnya, pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 pada 27-31 Oktober nanti, tampaknya Shin Tae-yong kembali tidak bisa memanggil Elkan Baggott untuk memperkuat timnya.

Baca Juga: Raphael Varane Sudah Mau ke Manchester United, Tinggal Tunggu Lampu Hijau Real Madrid

Selain karena babak kualifikasi ini tidak masuk dalam kalender FIFA, seluruh laga kualifikasi Grup G akan digelar di Indonesia.

Yang perlu diketahui, pemerintah Inggris baru saja memasukkan Indonesia ke dalam daftar merah.

Dilansir Bolasport.com dari situs pemerintah Inggris, www.gov.uk, aturan tersebut akan mulai berlaku pada 19 Juli nanti.

Status Indonesia yang menjadi episentrum baru pertambahan Covid-19 di Asia membuat pemerintah Inggris memperketat penerbangan baik menuju maupun dari Indonesia.

Baca Juga: Cedera Sampai Batal Bela Timnas Indonesia, Ini Kondisi Terbaru Bek Persebaya

Perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia memang masuk dalam tahap yang memprihatinkan dengan pencatatan rekor baru setiap harinya.

Terbaru, dikutip Bolasport.com dari Kompas, pada Kamis (15/7/2021), tercatat ada pertambahan kasus pasien positif Covid-19 sebanyak 56.757 orang.

Pada hari yang sama, ada 19.049 pasien dinyatakan sembuh dan ada 982 orang yang meninggal dunia.

Dengan penetapan Indonesia sebagai zona merah, maka pemerintah Inggris melarang masuk orang-orang yang berada di Indonesia dalam 10 hari terakhir sebelum terbang ke Inggris.

Baca Juga: Media Korea Selatan Sejajarkan Asnawi Mangkualam dengan Philipp Lahm karena Emban 2 Posisi di Ansan Greeners

Pemerintah Inggris hanya memperbolehkan kedatangan orang-orang yang merupakan warga negara Inggris, warga negara Irlandia, atau orang asing lain yang punya izin tinggal.

Tak cuma itu, pemerintah Inggris mewajibkan siapa pun yang masuk ke negara mereka untuk menjalani karantina mandiri selama 10 hari di hotel yang sudah dipesan sebelum kedatangan.

Mereka juga wajib melakukan tes Covid-19 sebelum karantina hari kedua dan setelah karantina hari kedelapan.

Regulasi yang ketat itu tentu akan memberatkan Elkan Baggott seandainya kembali mendapat panggilan dari Shin Tae-yong.

Besar kemungkinan jika bek 18 tahun itu tidak akan datang ke Indonesia jika diajak untuk bergabung ke timnas U-23 Indonesia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Hugo Hardianto Wijaya
Sumber : Kompas.com, www.gov.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X