Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Panahan Olimpiade Tokyo 2020 - Galau Bikin Arif Dwi Pangestu Takluk dari Wakil Jerman

By Agung Kurniawan - Selasa, 27 Juli 2021 | 17:05 WIB
Atlet panahan Indonesia, Arif Dwi Pangestu saat tampil pada Olimpiade Tokyo 2020, Selasa (27/7/2021)
NOC INDONESIA
Atlet panahan Indonesia, Arif Dwi Pangestu saat tampil pada Olimpiade Tokyo 2020, Selasa (27/7/2021)

BOLASPORT.COM - Atlet panahan putra Indonesia, Arif Dwi Pangestu, langsung tersisih pada babak pertama nomor perorangan putra Olimpiade Tokyo 2020.

Menjalani debut Olimpiade-nya, Arif Dwi Pangestu belum mampu meraih hasil maksimal saat tampil pada babak 32 besar perorangan putra di Yumenoshima Final Field, Selasa (27/7/2021).

Bertanding menghadapi wakil Jerman, Florian Unruh, Arif kalah dengan skor 2-6 (24-28, 28-26, 24-28, 25-27).

Dari empat set yang dimainkan, Arif hanya mampu memenangi set kedua untuk menyamakan skor menjadi 2-2.

Namun, setelah itu, Unruh yang tampil lebih solid mampu memenangi dua set berikutnya untuk mengunci kemenangan pertandingan atas Arif.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Meski Tersisih, Rio Waida Dipuji NOC Indonesia

Arif mengaku sempat galau karena kondisi cuaca yang ekstrem sehingga mengganggu konsentrasinya.

Kondisi tersebut tidak lepas dari badai taifun yang menghampiri Tokyo sejak 03.00 dinihari hingga siang waktu setempat.

"Anginnya kencang dan berubah-ubah, terkadang ke kanan dan juga ke kiri," kata Arif, dikutip dari NOC Indonesia.

"Cuacanya esktrim sangat terasa ke badan dan kontrol tangan kiri juga sangat berbeda."

"Namun, pas latihan, cuacanya mendung seperti antara mau hujan atau tidak. Kalaupun terjadi hujan mungkin lebih susah lagi," ucap dia lagi.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Tuan Rumah Ukir Sejarah, Kawinkan Emas Street Skateboarding pada Debut Penyelenggaraan

Meski terganggu, Arif Dwi Pangestu sempat bisa mengarahkan fokusnya ke angin pada set kedua.

Akan tetapi, momen itu tidak bertahan lama karena kondisi angin yang kembali berubah-ubah.

"Tadi sempat anginnya agak cepat sehingga berubah konsentrasi," kata Arif.

"Kalau badai ya pasti anginnya besar sekali kan, tetapi ini bukan badai jadi kayak ya bingung-bingung gimana gitu."

"Itu sangat mempengaruhi konsentrasi karena waktu latihan juga tidak pernah kena angin seperti itu, baru kali ini anginnya seperti itu," ucap dia.

Terlepas dari itu semua, Arif Dwi Pangestu mengakui bahwa dia kurang cermat sehingga meraih hasil mengecewakan.

"Tadinya, saya kurang cermat pada seri terakhir, jadi lawan ya lebih cepat menyelesaikan, karena dia lebih enak main, lebih dulu menemukan tempat," kata Arif lagi.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Kendala Rio Waida, dari Ombak hingga Mata Juri


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Antara, NOC Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X