Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Olimpiade Tokyo 2020 - Bikin 3 Gol dari 3 Laga Beruntun, Lionel Messi-nya Jepang Ukir Sejarah

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 29 Juli 2021 | 10:30 WIB
Lionel Messi-nya Jepang, Takefusa Kubo, membawa tim tuan rumah ke puncak klasemen Grup A cabor sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020.
TWITTER.COM/CRICKETSOCCER
Lionel Messi-nya Jepang, Takefusa Kubo, membawa tim tuan rumah ke puncak klasemen Grup A cabor sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020.

BOLASPORT.COM - Pemain yang disebut-sebut sebagai Lionel Messi dari Jepang, Takefusa Kubo, mengukir sejarah usai mencetak 3 gol dari 3 laga beruntun di Olimpiade Tokyo 2020.

Takefusa Kubo menambah pundi-pundi golnya ketika timnas Jepang melibas timnas Prancis 4-0 dalam laga pemungkas Grup A Olimpiade Tokyo 2020.

Berduel di Stadion Internasional Yokohama, Takefuso Kubo sukses menyumbangkan satu gol untuk timnas Jepang.

Takefusa Kubo mencetak gol pembuka Jepang pada babak pertama, tepatnya menit ke-27.

Berawal dari sepakan keras Ayase Ueda di dalam kotak penalti Prancis, si kulit bulat berhasil ditepis kiper Paul Bernardoni.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Kento Momota Minta Maaf Usai Tersisih

Bola liar kemudian segera disambar Kubo dengan sontekan kaki kiri yang akhirnya merobek jala Bernardoni.

Setelah gol Kubo, Jepang menambah tiga gol lagi melalui Hiroki Sakai (menit-34), Koji Miyoshi (70'), dan Daizen Maeda (90+1').

Kemenangan atas Prancis ini membuat Jepang lolos ke perempat final Olimpiade Tokyo 2020 sebagai jawara Grup A.

Jepang meraih poin sempurna dengan catatan 9 angka dari tiga pertandingan.

Sementara itu, bagi Kubo, lesakan ke gawang Prancis membuatnya rajin mencetak gol di Olimpiade Tokyo 2020.

Pemain yang disebut-sebut sebagai Lionel Messi-nya Jepang itu tercatat telah mencetak 3 gol dalam 3 penampilan bersama tim Samurai Biru.

Sebelum membobol gawang Prancis, Kubo sudah lebih dulu mengemas masing-masing satu gol melawan Afrika Selatan dan Meksiko.

Dilansir BolaSport.com dari situs resmi Olympics, Kubo menjadi pemain Jepang pertama yang mencetak gol dalam tiga pertandingan beruntun di ajang Olimpiade.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020 - Bintang Muda Manchester United Ucap Alhamdulillah usai Pantai Gading ke Perempat Final

Selain itu, catatan 3 gol Kubo menjadikannya sebagai pemain Jepang tertajam di Olimpiade Tokyo 2020.

Kubo kini menempati tangga ketiga dalam daftar top scorer sementara Olimpiade Tokyo 2020.

Catatan gol Kubo hanya kalah dari torehan penyerang Brasil, Richarlison, dan pemain Prancis, Andre-Pierre Gignac.

Richarlison masih menjadi pemain tersubur di Olimpiade Tokyo 2020 dengan torehan 5 gol.

Adapun Andre-Pierre Gignac berada di posisi kedua setelah membukukan 4 gol.

 


Editor : Beri Bagja
Sumber : Olympics

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X