Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jelang Musim Baru, Eks Striker Inter Milan Minta Nerazzurri Waspadai Mourinho dan Allegri

By Sandi Lathunusa - Sabtu, 7 Agustus 2021 | 20:00 WIB
Eks striker Inter Milan, Diego Milito, meminta Nerazzurri mewaspadai Massimiliano Allegri di Juventus dan Jose Mourinho di AS Roma.
TWITTER.COM/OFFICIALASROMA
Eks striker Inter Milan, Diego Milito, meminta Nerazzurri mewaspadai Massimiliano Allegri di Juventus dan Jose Mourinho di AS Roma.

BOLASPORT.COM - Eks striker Inter Milan, Diego Milito, meminta Nerazzurri mewaspadai Massimiliano Allegri di Juventus dan Jose Mourinho di AS Roma.

Inter Milan di bawah kendali Antonio Conte berhasil menjuarai Liga Italia musim 2020-2021.

Meskipun musim lalu meraih kesuksesan, kini Inter dihadapkan dengan krisis finansial akibat Covid-19.

Akibat dari krisis tersebut, Inter harus berpisah dengan Antonio Conte dan menunjuk Simone Inzaghi sebagai juru taktik baru.

Adapun Nerazzurri harus menjual salah satu pemain andalannya, yaitu Achraf Hakimi, pada bursa transfer musim panas 2021.

Inter menjual Hakimi ke Paris Saint-Germain dengan biaya sebesar 60 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun.

Selain itu, striker andalan Inter, Romelu Lukaku, juga dirumorkan akan direkrut kembali oleh Chelsea.

Baca Juga: Lionel Messi Pergi dari Barcelona, 4 Penyerang Ini Siap Bersinar di Liga Spanyol Musim Depan

Akan tetapi, Inter sudah mendapatkan Hakan Calhanoglu secara cuma-cuma alias gratis pada musim panas ini.

Dua rival Inter, Juventus dan AS Roma, juga mempersiapkan skuadnya untuk menghadapi musim baru Liga Italia.

Juventus dan AS Roma juga sama-sama mengganti pelatih mereka pada musim panas ini.

Juventus kembali menunjuk Massimiliano Allegri sebagai pelatih, sedangkan AS Roma menunjuk Jose Mourinho sebagai juru taktik baru.

Diego Milito turut menyoroti hadirnya Allegri dan Mourinho di Liga Italia.

Milito juga meminta Inter mewaspadai dua pelatih tersebut dikarenakan mereka akan memberikan perlawanan yang sulit untuk Nerazzurri.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Beberkan Jadwal Debut Jadon Sancho dan Raphael Varane

"Untuk Inter, Juventus akan kembali menjadi rival yang sangat tangguh," kata Milito seperti dilansir BolaSport.com dari Sportweek.

"AC Milan berada di posisi kedua musim lalu, Napoli memiliki pelatih yang ingin menjadi protagonis lagi dan Atalanta memainkan sepakbola yang telah dicoba dan diuji dengan antusias."

"Jose adalah pelatih yang cocok untuk AS Roma. Kami melihatnya dari antusiasme yang menyambut kedatangannya."

Baca Juga: Tampil dengan Gaya Rambut Baru, Jorginho Sindir Nazar Phil Foden?

"Dia adalah pelatih yang menuntut dan mengagungkan. Jose juga spesial untuk pekerjaan ini. Saya tidak ragu bahwa Roma akan melakukannya dengan sangat baik. Dia menyukai tantangan ini."

"Roma akan menjadi lawan yang sulit dihadapi apalagi dikalahkan untuk siapa pun. Fan Roma mengenal Mourinho dengan baik. Memang tidak mudah, tetapi saya ulangi, Roma asuhan Mou akan berada dalam citra dan rupa pelatih mereka."

"Dia kembali ke Italia untuk membuktikkan bahwa dia masih spesial dan Mou akan berhasil." tutur Milito melanjutkan.

 


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : SportWeek

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X