Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Uji Coba - 1 Bintang Liverpool Jadi Korban, The Reds Seri Vs Tim Posisi 10 Liga Spanyol

By Septian Tambunan - Senin, 9 Agustus 2021 | 01:17 WIB
Satu bintang Liverpool jadi korban, The Reds seri vs tim posisi 10 Liga Spanyol dalam laga uji coba di Stadion Anfield.
TWITTER.COM/LFC
Satu bintang Liverpool jadi korban, The Reds seri vs tim posisi 10 Liga Spanyol dalam laga uji coba di Stadion Anfield.

BOLASPORT.COM - Satu bintang Liverpool jadi korban, The Reds seri vs tim posisi 10 Liga Spanyol dalam laga uji coba di Stadion Anfield.

Liverpool bermain seri dengan Athletic Club, yang menempati urutan 10 Liga Spanyol pada musim 2020-2021, dalam laga uji coba di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).

Bermain di depan pendukung sendiri, Liverpool tampil lebih mendominasi.

Baca Juga: Hasil Uji Coba - Mourinho Ngamuk Masuk Lapangan, AS Roma Kena 4 Kartu Merah, Tumpah 7 Gol

Berdasarkan pantauan BolaSport.com, Liverpool memiliki 14 peluang dengan 5 mengarah tepat sasaran.

Adapun Athletic Club mempunyai 8 kesempatan yang 4 di antaranya menuju ke gawang.

Ekspresi para pemain Liverpool seusai laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).
TWITTER.COM/LFC
Ekspresi para pemain Liverpool seusai laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).

Menekan sejak awal pertandingan, Liverpool langsung memberikan ancaman ke jantung pertahanan Athletic Club pada menit ke-12.

Namun, tendangan cungkil kaki kiri Mohamed Salah dari dalam kotak penalti masih bisa ditepis kiper tim tamu, Julen Agirrezabala.

Cuma berselang satu menit, Liverpool mampu membuka keran gol.

Menerima umpan terobosan dari Sadio Mane, Diogo Jota melepaskan sepakan keras kaki kiri.

Tembakan Jota, yang diluncurkan dari dalam kotak terlarang, meluncur mulus masuk ke gawang Athletic.

Baca Juga: Hasil Trofeo Joan Gamper - Cristiano Ronaldo Emosi ke Memphis Depay, Barcelona Bantai Juventus Usai Lionel Messi Nangis

Striker Liverpool, Diogo Jota, mencetak gol ke gawang Athletic Club dalam laga uji coba di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).
TWITTER.COM/LFC
Striker Liverpool, Diogo Jota, mencetak gol ke gawang Athletic Club dalam laga uji coba di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).

Liverpool kembali mendapat kans emas pada menit ke-16.

Bermula dari umpan silang Mohamed Salah, Diogo Jota mencocor bola dengan sontekan kaki kiri.

Julen Agirrezabala, yang gagal memotong crossing Salah, sudah terjatuh dan mati langkah.

Akan tetapi, bola tendangan Jota masih bisa dihalau pakai sundulan oleh bek Athletic Club, Inigo Martinez.

Athletic Club akhirnya bisa membalas merepotkan Liverpool pada menit ke-21.

Striker Athletic, Inaki Williams, menggiring bola ke dalam kotak penalti Liverpool dan berusaha menggocek penjaga gawang The Reds, Alisson Becker.

Setelah kesulitan mengelabui Alisson, Inaki meluncurkan sepakan datar kaki kanan.

Bola tembakan Inaki masih bisa ditepis Alisson dengan kaki kiri.

Baca Juga: Trofeo Joan Gamper - Cristiano Ronaldo Lepas Tendangan Geledek, Neto Bisa Tepis, Pique Ajak Tos

Ekspresi bek Liverpool, Virgil van Dijk, seusai laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).
TWITTER.COM/LFC
Ekspresi bek Liverpool, Virgil van Dijk, seusai laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).

Pada menit ke-33, Mohamed Salah nyaris menambah gol Liverpool.

Namun, Julen Agirrezabala tampil brilian menghalau bola tendangan kaki kiri Mohamed Salah yang dihunjamkan dari dalam kotak penalti.

Pada menit ke-35, Inaki Williams lagi-lagi lolos dari pengawalan lini belakang Liverpool.

Tendangan kaki kanan Williams dari dalam kotak terlarang kembali bisa dihalau Alisson Becker.

Skor 1-0 untuk Liverpool bertahan sampai turun minum.

Gol yang dinantikan Athletic Club muncul pada menit ke-53.

Proses gol Athletic diawali dengan umpan terobosan Inaki Williams ke dalam kotak penalti Liverpool yang bisa dikontrol dengan bagus oleh Oihan Sancet.

Baca Juga: Kronologi Mourinho Kartu Merah, dari Gol Pakai Tangan Sah Sampai Bikin Wasit Lari

Sancet lalu mengalirkan bola dengan sodoran kaki kiri sehingga si kulit bulat berada di mulut gawang Liverpool.

Alex Berenguer dengan cekatan menyambar bola dengan sontekan kaki kanan.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memeluk Virgil van Dijk, dalam laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).
TWITTER.COM/LFC
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memeluk Virgil van Dijk, dalam laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).

Skor 1-1 tetap tidak berubah hingga wasit asal Inggris, Mike Dean, meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.

Satu bintang Liverpool mesti menjadi korban dalam partai pra-musim kontra Athletic Club.

Sosok yang dimaksud adalah bek kiri Liverpool, Andrew Robertson.

"Andy Robertson akan menjalani pemindaian pada hari Senin untuk mengetahui sejauh mana cedera pergelangan kaki yang dideritanya," kicau akun Twitter resmi Liverpool.

Baca Juga: Hasil Community Shield - Debut Malang Jack Grealish, Man City Kalah, Leicester City Juara

Bek kiri Liverpool, Andrew Robertson, cedera dalam laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).
TWITTER.COM/LFC
Bek kiri Liverpool, Andrew Robertson, cedera dalam laga uji coba kontra Athletic Club di Stadion Anfield, Minggu (8/8/2021).

Liverpool 1-1 Athletic Club (Diogo Jota 13'; Alex Berenguer 53')

Susunan pemain Liverpool dan Athletic Club:

Liverpool (4-3-3): 1-Alisson Becker; 66-Trent Alexander-Arnold, 32-Joel Matip, 4-Virgil van Dijk (46-Rhys Williams 72'), 26-Andrew Robertson (63-Owen Beck 46'); 8-Naby Keita (80-Tyler Morton 84'), 7-James Milner, 67-Harvey Elliott (64-Jake Cain 84'); 11-Mohamed Salah, 20-Diogo Jota (58-Ben Woodburn 72'), 10-Sadio Mane

Pelatih: Juergen Klopp

Athletic Club (4-2-3-1): 26-Julen Agirrezabala; 18-De Marcos (30-Nico Williams 64'), 28-Dani Vivian (36-Alex Petxarroman 64'), 4-Inigo Martinez (31-Aitor Paredes 83'), 24-Balenziaga (15-Lekue 64'); 14-Dani Garcia (6-Mikel Vesga 83'), 27-Unai Vencedor (19-Oier Zarraga 76'); 16-Oihan Sancet (3-Unai Nunez 64'), 10-Iker Muniain (22-Raul Garcia 64'), 12-Alex Berenguer (2-Jon Morcillo 76'); 9-Inaki Williams (20-Asier Villalibre 64')

Pelatih: Marcelino

Wasit: Mike Dean (Inggris)


Editor : Septian Tambunan
Sumber : twitter.com/LFC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X