Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Antar Chelsea Juara Piala Super Eropa, Thomas Tuchel Superior atas Tim Spanyol

By Adi Nugroho - Kamis, 12 Agustus 2021 | 08:00 WIB
Thomas Tuchel mengantarkan Chelsea jadi juara Piala Super Eropa 2021.
TWITTER.COM/ABSOLUTECHELSEA
Thomas Tuchel mengantarkan Chelsea jadi juara Piala Super Eropa 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, kian superior atas tim Spanyol usai antar The Blues juara Piala Super Eropa.

Chelsea berhasil keluar sebagai juara Piala Super Eropa 2021 usai menaklukkan Villarreal 6-5 lewat adu penalti.

Pertandingan yang digelar di Stadion Windsor Park, Belfast, pada Rabu (11/8/2021) malam waktu setempat atau Kamis dini hari WIB itu harus lanjut sampai babak adu penalti usai kedua kubu hanya bisa bermain imbang 1-1 sepanjang waktu normal plus babak ekstra.

Chelsea menjadi kubu yang lebih dulu unggul dalam laga yang mempertemukan juara Liga Champions dan Liga Europa 2020-2021 tersebut.

Baca Juga: Kini Jadi Pahlawan, Dua Tahun Lalu Kepa Bandel Menolak Diganti sebelum Adu Penalti

Pada menit ke-27 Hakim Ziyech membawa juara bertahan Liga Champions unggul usai sepakan kaki kirinya yang dibuat dari dalam kotak penalti berhasil menaklukkan kiper Villarreal, Sergio Asenjo.

Keunggulan Chelsea bertahan nyaris di sepanjang laga sampai akhirnya 17 menit jelang berakhirnya waktu normal alias menit ke-73 Villarreal sukses menyamakan kedudukan lewat aksi Gerard Moreno.

Umpan pendek Boulaye Dia yang dibuat di dalam kotak penalti disambar langsung oleh Gerard Moreno yang tidak terkawal.

Baca Juga: Jelang Liga Inggris 2021-2022, David De Gea Peringatkan Dean Henderson soal Pos Kiper Man United

Menggunakan kaki kanan, striker asal Spanyol itu melepaskan tembakan ke arah tiang dekat dan gagal dihentikan kiper Chelsea, Edouard Mendy.

Skor 1-1 bertahan hingga waktu normal berakhir, hasil imbang itu juga tidak berubah meski laga dilanjut ke babak tambahan.

Kemudian dalam babak adu penalti Chelsea berhasil mencetak enam gol dari tujuh percobaan.

Baca Juga: Kedatangan Lionel Messi ke PSG Bikin 1 Pemain Tak Senang, Inter Milan Intip Peluang

Keenam pemain The Blues yang berhasil menyarangkan bola di gawang Sergio Asenjo adalah Cesar Azpilicueta, Marcos Alonso, Mason Mount, Jorginho, Christian Pulisic, dan Antonio Ruediger.

Adapun satu eksekutor Chelsea yang gagal adalah Kai Havertz.

Sementara sang lawan gagal dua kali dalam tujuh percobaannya.

Baca Juga: MotoGP Austria 2021 - Misi Ducati Kembalikan Martabat Tim Setelah Babak Belur

Lima penendang tim jawara bertahan Liga Europa yang berhasil adalah Gerard Moreno, Pervis Estupinan, Moi Gomez, Daniel Raba, dan Juan Foyth.

Sementara penyepak Villarreal yang gagal adalah Aissa Mandi dan Raul Albiol.

Berkat kemenangan ini Chelsea sukses mengangkat trofi Piala Super Eropa keduanya.

Baca Juga: Sayang Masih Bau Kencur, Pengganti Hakan Calhanoglu di AC Milan Siap Dilepas Bordeaux

Sebelum edisi 2021, Chelsea pernah berhasil memenangkan Piala Super Eropa tahun 1998 usai menang 1-0 atas Real Madrid.

Selain membawa kejayaan untuk Chelsea, kemenangan ini juga mengukuhkan superior pelatih The Blues, Thomas Tuchel, atas tim-tim asal Spanyol.

Dilansir BolaSport.com dari Opta, laga menghadapi Villarreal adalah pertandingan kesembilan Thomas Tuchel melawan tim asal Spanyol.

Baca Juga: Setelah Resmikan Lionel Messi, Presiden PSG Beberkan Masa Depan Kylian Mbappe

Hasilnya? Tuchel tidak pernah kalah dengan rincian menang empat, termasuk saat menukangi Chelsea, dan lima sisanya berakhir imbang.

Dari catatan itu Tuchel bisa dibilang cukup superior atas tim Spanyol.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Opta

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X