Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lemari Cristiano Ronaldo di Ruang Ganti Juventus Sudah Kosong, Siap Pergi?

By Ade Jayadireja - Jumat, 27 Agustus 2021 | 18:15 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo dikabarkan sudah membersihkan lemarinya di ruang ganti tempat latihan Juventus. Siap pindah?

Isu kepergian Cristiano Ronaldo dari Juventus semakin bergulir liar menjelang penutupan bursa transfer musim panas 2021.

Kapten timnas Portugal itu dianggap telah menunjukkan sinyal perpisahan dengan Juventus setelah dirinya meminta dijadikan pemain cadangan ketika menghadapi Udinese, Minggu (22/8/2021).

Media lokal menilai hal tersebut sebagai gelagat perpisahan sang megabintang bersama Si Nyonya Tua.

Baca Juga: Persiapan Wakil Para Renang Indonesia Semakin Matang Jelang Paralimpiade Tokyo 2020

Berita mengenai potensi kepergian Ronaldo dari Juventus pun terus mengalami perkembangan.

Menurut laporan terbaru dari Sky Sports Italia yang dikutip BolaSport.com, Ronaldo sudah mengangkut seluruh barang pribadinya dari tempat latihan Bianconeri di Continassa.

Sumber serupa mengklaim pria kelahiran Madeira itu tidak akan tersedia saat Juventus menjamu Empoli di Allianz Stadium, Sabtu (28/8/2021).

Manchester United dan Paris Saint-Germain disebut-sebut berada dalam jalur perburuan Ronaldo.

Namun, dari dua klub yang disebutkan di atas, Ronaldo kabarnya lebih condong ke Manchester City.

Baca Juga: Bermain di Tempat Impian, Penyerang Bali United Pede Hadapi Persik

Pakar transfer Italia, Fabrizio Romano, membocorkan kabar bahwa CR7 mendesak Juventus atas dirinya dijual ke The Citizens.

“Dikonfirmasi. Cristiano Ronaldo memutuskan untuk meninggalkan Juventus dan ia meminta klub untuk menjualnya,” kata Fabrizio Romano lewat Twitter-nya.

Di sisi lain, City dikabarkan mempersiapkan tawaran resmi pertama untuk mengangkut Ronaldo dari Juventus.

Penawaran tersebut diyakini bernilai 30 juta euro atau Rp 508,9 miliar.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sky Sport Italia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X