Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Deadline Day - Setelah Ronaldo, Transfer Man United Paripurna dengan Tambahan 1 Gelandang Lagi

By Beri Bagja - Selasa, 31 Agustus 2021 | 19:30 WIB
Ruben Neves (kiri, Wolverhampton) dan Declan Rice (West Ham) dikaitkan dengan Manchester United di bursa transfer.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Ruben Neves (kiri, Wolverhampton) dan Declan Rice (West Ham) dikaitkan dengan Manchester United di bursa transfer.

BOLASPORT.COM - Setelah Cristiano Ronaldo, transfer Manchester United diyakini bakal paripurna dengan tambahan 1 pemain lagi di posisi gelandang sentral pada deadline day.

Manchester United meresmikan kedatangan Cristiano Ronaldo kembali ke Old Trafford setelah 12 tahun berpisah.

Selasa (31/8/2021), ketiga pihak - Man United, Juventus, dan Ronaldo - mengonfirmasi serempak kehadiran CR7 pada deadline day bursa transfer musim panas ini.

Namun, manuver United diyakini tak akan berhenti di transfer Ronaldo.

Dalam waktu beberapa jam tersisa, Setan Merah ramai dirumorkan bakal menutup jendela dengan satu lagi pemain anyar guna menjadikan skuad paripurna alias utuh.

Baca Juga: RESMI - Ronaldo Akhirnya Sah Menjadi Pemain Man United Lagi Hari Ini

Target tersebut adalah seorang gelandang sentral, yang bukan cuma memiliki kemampuan bertahan prima atau stamina oke, tapi juga mengatur distribusi bola dan membaca permainan.

Eduardo Camavinga (Rennes), Ruben Neves (Wolverhampton), Saul Niguez (Atletico Madrid), Declan Rice (West Ham United), hingga Kalvin Phillips (Leeds United) ialah sejumlah nama yang mencuat di media.

Beberapa dari mereka juga telah dianggap gugur dari persaingan.

Camavinga sudah dalam dekapan Real Madrid.

Saul diklaim akan sulit hijrah dari Atletico Madrid.

Pakar transfer Fabrizio Romano memiliki opini sendiri.

"Satu-satunya opsi untuk Manchester United di lini tengah ialah Ruben Neves, tapi saat ini mereka tidak mencapai kesepakatan dengan Wolves," katanya dalam siniar seputar transfer pemain.

Baca Juga: Deadline Day - Bukan Kylian Mbappe, Titisan Paul Pogba Jadi Transfer Berbayar Pertama Real Madrid

"Mari kita lihat apakah United akan memutuskan sesuatu yang gila di jam-jam terakhir."

"Saya pikir setelah merekrut Ronaldo, mereka sudah senang dengan bisnis di bursa transfer ini," imbuhnya, dikutip BolaSport.com dari Express.

Harga untuk merekrut gelandang timnas Portugal itu berkisar dimulai dari angka 25 juta pounds.

Ide lain muncul buat memangkas harga transfer itu, yakni dengan menawarkan Jesse Lingard sebagai bagian transaksi ke Wolves.

Namun, United kudu waswas karena peminat lain, Tottenaham Hotspur, mencoba mengintip perkembangan Neves pada deadline day hari ini.

"Ruben bahagia di sini dan kami senang dengannya."

"Kami tak berpikir membiarkan siapa pun pergi, tapi setiap pemain punya harga," kata pelatih Wolves, Bruno Lage.

Baca Juga: Ronaldo Tulis Surat Sambutan, Sebut Sir Alex dan Man United sebagai Cinta Pertama

"Anda tak akan pernah tahu. Jika Lionel Messi saja pindah ke PSG, siapa pun bisa pergi," imbuhnya memberi kode.

Keberadan Lingard, yang diprediksi cuma pemain pelapis di skuad, juga dihubungkan dengan peluang Man United memboyong Declan Rice atau Kalvin Phillips.

Dua pemain itu ialah jangkar pilar lini tengah timnas Inggris di Euro 2020.

Declan Rice (kiri) dan Kalvin Phillips saat membela timnas Inggris.
TWITTER.COM/_OLLIEWARD_
Declan Rice (kiri) dan Kalvin Phillips saat membela timnas Inggris.

Lingard mencuat sebagai bintang paruh musim lalu saat dipinjamkan ke West Ham.

Hal ini bisa dieksploitasi Man United buat mengirimnya kembali, plus sejumlah uang, untuk merayu Rice pindah ke arah berlawanan.

Baca Juga: Dipatok Harga Rp 1,9 Triliun Oleh West Ham, Gelandang Incaran Man United dan Chelsea Tak Senang

Adapun transfer Phillips dapat dijajaki mengingat Manchester United baru membuka jalan negosiasi dengan Leeds United lewat pelepasan Daniel James.

Manchester United memiliki waktu untuk melakukan manuver terakhir sampai penutupan bursa Liga Inggris, Selasa pukul 23.00 waktu setempat atau Rabu subuh 05.00 WIB.

 


Editor : Beri Bagja
Sumber : Express.co.uk, twitter.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X