Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Setelah UEFA, Ganti CONMEBOL Kritik Wacana Piala Dunia 2 Tahun Sekali

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 11 September 2021 | 19:45 WIB
Ilustrasi logo Piala Dunia 2022 Qatar
TWITTER.COM/BRASILEDITION
Ilustrasi logo Piala Dunia 2022 Qatar

BOLASPORT.COM - Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan, CONMEBOL, turut mengkritik wacana Piala Dunia diselenggarakan dua tahun sekali alih-alih empat tahun. 

Ide menyelenggarakan Piala Dunia setiap dua tahun sekali dikemukakan eks pelatih Arsenal, Arsene Wenger

Wenger saat ini memegang jabatan Chief of Global Football Development atau kepala pengembangan sepak bola global di FIFA. 

Namun, gagasan Arsene Wenger mendapat jawaban kontra dari beberapa pihak. 

Badan Sepak Bola Eropa, UEFA, termasuk salah satu yang menentang. 

CONMEBOL pun mengeluarkan pernyataan serupa. 

Piala Dunia setiap dua tahun sekali akan memberikan kelebihan beban yang mustahil ditangani pada kalender kompetisi internasional,” demikian bunyi pernyataan resmi CONMEBOL

“Kondisi saat ini sudah sulit untuk menyelaraskan waktu, jadwal, logistik, dan persiapan memadai untuk pertandingan.”

Baca Juga: Pertemuan dengan Arsene Wenger Sia-sia, Juergen Klopp Semprot FIFA yang Cuma Pikirkan Uang soal Wacana Piala Dunia 2 Tahun Sekali

“Perubahan yang diusulkan akan sangat sulit, termasuk membuat risiko untuk turnamen lain baik di level klub dan nasional.” 

Lebih lanjut, pihak CONMEBOL mengatakan wacana Piala Dunia dua tahun sekali akan menurunkan kualitas turnamen itu sendiri. 

Piala Dunia setiap dua tahun sekali akan mengganggu turnamen itu sendiri. Kualitasnya bisa menurun dan kehilangan karakter eksklusif dan standar tinggi yang ada saat ini.” 

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Neymar On Fire, Brasil Tekuk Peru

Piala Dunia merupakan ajang yang menarik perhatian dan harapan jutaan orang, karena turnamen ini mewakili proses seleksi selama empat tahun, serta memiliki dinamika dan daya tarik sendiri.”

UEFA dan CONMEBOL bukan satu-satunya pihak yang menentang wacana tersebut. 

Presiden Liga Spanyol, Javier Tebas, punya kritik hampir serupa. 

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Neymar On Fire, Brasil Tekuk Peru

Pada kesempatan serupa, Tebas mengatakan ide Arsene Wenger mengancam tradisi sepak bola dunia. 

Piala Dunia paling dekat akan kembali bergulir pada 2022 di Qatar.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X