Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Efek Positif Cristiano Ronaldo, Para Pemain Man United Hindari Junk Food

By Sandi Lathunusa - Selasa, 14 September 2021 | 07:15 WIB
Kiper Manchester United, Lee Grant, memberitahu satu efek postiif Cristiano Ronaldo, yakni para pemain Setan Merah menghindari junk food.
TWITTER.COM/MANUTD
Kiper Manchester United, Lee Grant, memberitahu satu efek postiif Cristiano Ronaldo, yakni para pemain Setan Merah menghindari junk food.

BOLASSPORT.COM - Kiper Manchester United, Lee Grant, memberi tahu satu efek positif Cristiano Ronaldo, yakni para pemain Setan Merah menghindari junk food.

Cristiano Ronaldo masih mampu menampilkan permainan terbaiknya meskipun telah berusia 36 tahun.

Hal itu karena Ronaldo menerapkan gaya hidup sehat selama bertahun-tahun.

Megabintang timnas Portugal itu juga tampil gemilang dalam debut keduanya bersama Manchester United.

Ronaldo mencetak dua gol kala melawan Newcastle United dalam pekan keempat Liga Inggris 2021-2022, Sabtu (11/9/2021).

Laga yang berlangsung di Stadion Old Trafford itu berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan Man United.

Dua gol Man United lainnya dilesakkan oleh Bruno Fernandes (menit ke-80) dan Jesse Lingard (90+2').

Baca Juga: Runner-up Bundesliga 2020-2021 Jadi Lawan Terberat Man City di Fase Grup Liga Champions

Sementara itu, gol hiburan Newcastle dicetak oleh Javier Manquillo pada menit ke-56.

Ronaldo pun terpilih sebagai Man of the Match.

Berkat kemenangan itu, Man United berada di peringkat pertama klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 10 poin dari empat pertandingan.

Kini, Ronaldo ikut tergabung dalam skuad Man United yang terbang ke Swiss untuk melawan Young Boys dalam matchday pertama Grup F Liga Champions 2021-2022 di Stade de Suisse, Selasa (14/9/2021) pukul 23.45 WIB.

Kembalinya Ronaldo memberikan satu efek positif untuk para pemain Man United.

Kiper Man United, Lee Grant, mengatakan bahwa Ronaldo membuat para pemain Setan Merah menghindari junk food alias makanan yang tidak sehat dan tidak bergizi.

Baca Juga: Kunci Sukses AC Milan Taklukkan Lazio: Garis Pertahanan Sangat Tinggi

"Saya akan memberikan Anda satu contoh dampak yang diberikan Ronaldo pada tim," kata Grant seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Kejadian ini terjadi pada Jumat malam lalu di hotel tempat menginap tim."

"Jadi, seperti yang Anda ketahui, Anda menyelesaikan makan malam Anda dan biasanya pada Jumat malan Anda memiliki beberapa junk food atau makanan yang tidak sehat dan tidak bergizi."

"Anda dapat memakan hidangan penutup seperti apple crumble atau Anda punya sedikit brownies dengan atau tanpa krim."

Baca Juga: Mauricio Pochettino Masih Tak Percaya Lionel Messi Sekarang Jadi Anak Asuhnya di PSG

"Saya beri tahu Anda sekarang, tidak ada satu pemain pun yang menyentuh apple crumble dan puding, tidak ada satu pemain pun yang mengambil brownies itu karena semua orang duduk dan salah satu pemain berkata kepada saya, 'Apa yang ada di piring Cristiano?'"

"Jadi kami sedikit merinding melihat apa yang Ronaldo dapatkan dan jelas itu piring terbersih dan paling sehat yang bisa Anda bayangkan."

"Dan itu membuat saya bingung, bagaimana tidak ada satu pemain pun yang berani berdiri dan memiliki junk food yang ditata di piring," tutur Lee Grant menambahkan.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X