Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dortmund Menang, Bocah 18 Tahun Bidikan Liverpool Pecahkan Rekor Kylian Mbappe

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 16 September 2021 | 15:45 WIB
Jude Bellingham berhasil membobol gawang Manchester City dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions 2020-2021.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Jude Bellingham berhasil membobol gawang Manchester City dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions 2020-2021.

BOLASPORT.COM - Bocah 18 tahun yang menjadi bidikan Liverpool, Jude Bellingham, memecahkan rekor Kylian Mbappe usai membawa Borussia Dortmund meraih kemenangan.

Borussia Dortmund berhadapan dengan Besiktas dalam matchday pertama Liga Champions 2021-2022.

Berduel di Stadion Vodafone Arena, Rabu (15/9/2021) waktu setempat, Borussia Dortmund menang 2-1 atas tim tuan rumah.

Jude Bellingham menjadi bintang lapangan dengan mencatatkan satu gol plus satu assist dalam kemenangan Borussia Dortmund tersebut.

Gelandang timnas Inggris itu mencetak gol pembuka Dortmund pada babak pertama, tepatnya menit ke-20.

Baca Juga: Hadapi Trio Messi-Neymar-Mbappe, Eks Kiper Liverpool Tak Banyak Kerja

Berawal dari umpan Thomas Meunier, Jude Bellingham, yang menusuk masuk ke dalam kotak penalti, mampu mengontrol bola dengan bagus.

Bellingham lalu melepaskan sepakan keras kaki kanan yang melawati sela-sela kiper Ersin Destanoglu.

Pada pengujung babak pertama, Bellingham kembali terlibat dalam proses gol kedua Dortmund yang dibukukan Erling Haaland.

Bellingham memberikan umpan silang yang mampu diteruskan Erling Haaland menjadi gol pada menit ke-45+3.

Sementara itu, satu-satunya gol Besiktas lahir dari sundulan Francisco Montero (90+4').

Berkat gol ke gawang Besiktas, Bellingham menambah pundi-pundi golnya di Liga Champions menjadi dua.

Sebelumnya, Bellingham telah mencetak gol pertama di Liga Champions ke gawang Manchester City pada musim 2020-2021.

Baca Juga: Rekor 75 Gol Lewandowski di Liga Champions: Ungguli Cristiano Ronaldo, Kalah dari Lionel Messi

Kala itu, Dortmund kalah 1-2 dari Manchester City pada perempat final di Stadion Signal Iduna Park, 14 April 2021.

Bellingham mencetak satu-satunya gol Dortmund pada menit ke-15.

Adapun dua gol Man City tercatat atas nama Riyad Mahrez (55') dan Phil Foden (75').

Dengan catatan dua gol ini, Bellingham berhasil menorehkan pencapaian bersejarah di Liga Champions.

Dilansir BolaSport.com dari Opta Franz, Bellingham sah menjadi pemain termuda yang mampu mencetak gol dalam dua laga beruntun di Liga Champions.

Bellingham tercatat melakukannya dalam usia 18 tahun, 78 hari.

Bellingham memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Kylian Mbappe pada tahun 2017.

Baca Juga: Jadi Pahlawan Kemenangan Chelsea, Romelu Lukaku Selevel Ronaldo

Kylian Mbappe, yang saat itu masih berseragam AS Monaco, mencetak gol dalam dua pertandingan Liga Champions berturut-turut dalam usia 18 tahun, 85 hari.

Mbappe membukukan golnya ke gawang Man City pada babak 16 besar Liga Champions 2016-2017.

Saat itu, Mbappe mencetak satu gol, baik di laga kandang maupun tandang.

Bellingham sendiri merupakan pemain yang menjadi bidikan klub raksasa Liga Inggris, Liverpool.

Menurut laporan The Daily Star, Liverpool dikabarkan bakal mendatangkan Bellingham pada bursa transfer musim panas 2022.

Liverpool bakal menebus Bellingham dari Dortmund dengan biaya sebesar 80 juta pounds atau sekitar Rp 1,57 triliun.

Jika terwujud, maka itu akan memecahkan rekor transfer Liverpool.

Saat ini, rekor transfer The Reds dipegang oleh Virgil van Dijk saat ditebus dari Southampton dengan biaya sebesar 75 juta pounds (sekitar Rp 1,47 triliun).

Baca Juga: PSG Gagal Menang, Lionel Messi Susul Catatan Cristiano Ronaldo


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Daily Star, Opta Franz

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X