Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bhayangkara FC vs Persebaya Jadi Duel Timnas Senior Lawan Junior, Ini Komentar Pelatih Aji Santoso

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 23 September 2021 | 18:15 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.
HABIBUR ROHMAN/TRIBUN JATIM
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, memberikan komentarnya terkait komposisi pemain timnas Indonesia senior melawan junior pada pertandingan melawan Bhayangkara FC.

Persebaya Surabaya akan mengadapi Bhayangkara FC pada Jumat (24/9/2021).

Ricky Kambuaya dkk datang dengan tren kurang apik di dua laga sebelumnya, mereka kalah dua kali melawan Borneo FC (1-3) dan PSM Makassar (1-3), sedangkan satu kemenangan diraih saat bermain melawan Tira Persikabo (3-1).

Sedangkan lawannya, Bhayangkara FC hingga pekan ketiga Liga 1 2021 belum pernah kalah dengan catatan dua kemenangan saat melawan Persiraja Banda Aceh (2-1) dan Madura United (1-0), serta bermain imbang saat melawan Arema FC (1-1).

Baca Juga: Pemain Muda Persija Jakarta Harus Punya Menit Waktu Banyak di Liga 1

Dari komposisi pemain musim ini, Bajul Ijo dari awal memang mengandalkan banyak pemain muda di timnnya.

Bahkan, beberapa pemain sempat menjadi bagian dari timnas Indonesia junior atau timnas kelompok usia, sebut saja ada nama Supriadi dan Rizky Ridho yang menjadi pemain timnas Indonesia U-19.

Baca Juga: Performa Muridnya di Yamaha Masih Angin-anginan, Valentino Rossi Beri Pembelaan

Laga melawan Bhayangkara FC pun seakan menjadi pertandingan antara pemain timnas Indonesia senior dan junior. 

Di tubuh skuad The Guardian saat ini, terdapat beberapa pemain berlabel timnas senior seperti Evan Dimas, Adam Alis, dan Andik Vermansyah.

Baca Juga: Pelatih Persipura Sebut Lawan Persiraja Lebih Susah Ketimbang Persija

Menjawab pertanyaan soal komposisi pemain timnas Indonesia senior melawan junior, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memberikan jawabannya.

Menurut Aji Santoso, kombinasi pemainnya juga mengandalkan kolaborasi pemain senior dan junior.

Sehingga, tidak relevan jika mengatakan mereka hanya mengandalkan pemain junior.

"Ya itu mungkin cuma istilahnya saja dari teman-teman jurnalis. Tapi menurut saya tidak ada karena ada pemain junior juga ditambahin senior," kata Aji Santoso pada konfrensi pers jelang lawan melawan Bhayangkara FC.

"Jadi walaupun pemain muda ya sudah tergolong di tim senior. Jadi menurut saya tidak ada relevansinya timnas senior junior itu.

Baca Juga: Daftar Susunan Pemain Persik Kediri vs PSM Makassar - Pertarungan Lini Depan, Siapa Paling Tajam?

Aji Santoso menegaskan jika pemain yang sudah berada di Liga 1 2021 adalah pemain profesional.

Hal ini yang membuat dia menolak adanya perbedaan antara pemain senior dan junior.

"Menurut kami ya mereka sudah berada di level kompetisi tertinggi di Indonesia."

"Jadi bukan antara timnas senior dan junior," tegasnya.

 


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X