Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sebelum Natal, Man United Pastikan Tenggat Waktu Kontrak Baru Paul Pogba

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 4 Oktober 2021 | 20:15 WIB
Momen kebersamaan Cristiano Ronaldo dan Paul Pogba dalam laga Manchester United kontra Newcastle United.
TWITTER.COM/UTDFAITHFULS
Momen kebersamaan Cristiano Ronaldo dan Paul Pogba dalam laga Manchester United kontra Newcastle United.

BOLASPORT.COM - Manchester United memastikan tenggat waktu untuk kontrak baru Paul Pogba diselesaikan sebelum Natal tahun ini.

Raksasa Liga Inggris, Manchester United tengah dikejar waktu untuk menyelesaikan kontrak baru gelandang tengah andalan mereka, Paul Pogba.

Kontrak Paul Pogba bersama Manchester United diketahui bakal kelar pada musim panas 2022.

Namun, diskusi antara pihak Man United dan Pogba mengenai perpanjangan kontrak baru sejauh ini belum menemui titik temu.

Baca Juga: Jika Man City Berhasil Rekrut Harry Kane, Juara Liga Inggris Sudah Langsung Ketahuan

Jika tak kunjung meneken kontrak baru, maka Pogba bakal berstatus bebas transfer pada musim panas tahun depan.

Hal ini tentu ingin dihindari oleh Man United mengingat gelandang asal Prancis tersebut telah menjadi pemain inti skuad Ole Gunnar Solskjaer pada musim 2021-2022.

Setan Merah bakal tidak mendapatkan apa-apa jika Pogba pergi secara gratis tahun depan.

Di sisi lain, Pogba juga diperkenankan melakukan perjanjian pra-kontrak dengan klub di luar Inggris per Januari 2022 jika belum juga menandatangani kontrak baru.

Baca Juga: Chelsea Kokoh di Puncak Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool dan Man City Seri

Sejauh ini terdapat tiga klub yang tengah memantau kondisi Pogba.

Tiga klub tersebut adalah Paris Saint-Germain (PSG), Real Madrid, dan Juventus.

Keyakinan Man United untuk mempertahankan Pogba telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir karena kesuksesan mereka dalam mendatangkan pemain sekaliber Cristiano Ronaldo , Raphael Varane dan Jadon Sancho di bursa transfer musim panas 2021.

Namun, rupanya hal tersebut belum menjadi jaminan agar Pogba bersedia bertahan di Old Trafford.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Sangat Yakin Bisa Keluarkan Potensi Terbaik Man United

Dilansir BolaSport.com dari The Sun, Setan Merah diklaim telah menetapkan tenggat waktu bagi pemain berusia 28 tahun tersebut untuk menyelesaikan kontrak barunya.

Juara Liga Inggris 20 kali itu ingin kontrak baru Pogba diselesaikan sebelum Natal alias pada bulan Desember 2021.

Momen kebersamaan Paul Pogba dan Ole Gunnar Solskjaer.
TWITTER.COM/THEUNITEDDEVILS
Momen kebersamaan Paul Pogba dan Ole Gunnar Solskjaer.

Langkah tersebut diambil guna mencegah upaya dari Paris Saint-Germain (PSG), Real Madrid, dan Juventus untuk mencomot Pogba secara gratisan.

Laporan dari sumber yang sama turut menyebutkan bahwa Pogba bakal mendapatkan tawaran gaji yang fantastis jika bersedia meneken kontrak baru dengan Man United.

Baca Juga: Dua Klub Raksasa Liga Italia Siap Tampung Donny van de Beek

Pihak Man United dilaporkan siap menyodori kontrak dengan tawaran gaji senilai 400 ribu pounds (sekitar Rp7,7 miliar) per pekan.

Nominal tersebut tergolong tinggi bagi pemain Man United mengingat sebelum kedatangan Cristiano Ronaldo, pemilik gaji tertinggi sebelumnya adalah David de Gea yang menyentuh angka 375 ribu pounds (sekitar Rp7,2 miliar) per minggu.

Saat ini, Pogba hanya menerima bayaran senilai 280 ribu pounds (sekitar Rp5,4 miliar) per pekannya.

Namun, tugas Solskjaer untuk meyakinkan Pogba bertahan dinilai bakal sulit.

Baca Juga: Dua Klub Raksasa Liga Italia Siap Tampung Donny van de Beek

Penampilan apik Pogba di Liga Inggris musim ini dinilai membuat para petinggi klub tidak ingin melepasnya begitu saja.

Tercatat eks gelandang Juventus tersebut sudah menghasilkan 7 assist dari 7 penampilannya di Liga Inggris.

Paul Pogba tampil cemerlang ketika Manchester United menang 5-1 atas Leeds United pada laga pembuka Liga Inggris 2021-2022.
TWITTER.COM/PURELYFOOTBALL
Paul Pogba tampil cemerlang ketika Manchester United menang 5-1 atas Leeds United pada laga pembuka Liga Inggris 2021-2022.

Akan tetapi, jika Pogba mengonfirmasi bahwa dia tidak akan menandatangani kontrak baru di Man United, klub siap untuk mengizinkannya pergi dan menjualnya pada Januari 2022.

Andaikata Pogba benar-benar pergi, maka Man United telah menyiapkan suksesornya di lini tengah.

Nama gelandang milik AC Milan, Franck Kessie, disiapkan sebagai alternatif pengganti Pogba.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : metro.co.uk, The Sun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X