Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Masalah Traksi dan Trek Buat Rins Gagal Ulangi Kesuksesan di COTA

By Muhamad Husein - Rabu, 6 Oktober 2021 | 18:45 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, di sela-sela seri balap MotoGP Catalunya di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 6 Juni 2021.
WWW.SUZUKI-RACING.COM
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, di sela-sela seri balap MotoGP Catalunya di Sirkuit Catalunya, Spanyol, 6 Juni 2021.

BOLASPORT.COM - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, mengaku bersusah payah menjaga motor balapnya bertahan pada balapan MotoGP Americas 2021.

Alex Rins menjadi salah satu pembalap yang sukses menyodok ke depan pada balapan yang digelar di Circuit of The Americas, Austin, Amerika Serikat, Senin (4/10/2021). 

Memulai start dari urutan ketujuh, Alex Rins berhasil naik empat setrip pada lap pembuka.

Tidak butuh waktu lama bagi Rins langsung menyalip Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) hingga akhirnya menduduki urutan ketiga. 

Baca Juga: Bos Yamaha Ceritakan Misi Mustahil Boyong Valentino Rossi Kembali

Upaya pembalap asal Spanyol tersebut mempertahankan podium gagal karena dia mulai merosot ke belakang. 

Bagnaia yang sempat terlempar dari lima besar berhasil masuk kembali menyodok ke depan dan mengambil posisi ketiga untuk melengkapi tiga podium teratas.

Sedangkan Rins harus finis di urutan keempat dengan terpaut 11,098 detik dari pemenang balapan, Marc Marquez (Repsol Honda). 

Rins lalu menjelaskan terdapat masalah pada GSX-RR sehingga dirinya tak mampu menjaga podium.

Baca Juga: Bos Yamaha Sendiri yang Bilang, Konflik Rossi-Marquez-Lorenzo pada 2015 Racuni MotoGP

Masalah tersebut digambarkan samar-samar dan merasa seperti pada bagian traksi yang membuatnya tidak bisa duel dengan pembalap lain.

"Saya pikir, ini adalah balapan yang sangat-sangat sulit bagi saya," kata Rins, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.com.

"Saya banyak mengalami kesulitan ketika keluar dari tikungan, kami kehilangan banyak waktu."

"Saya tidak tahu apakah itu karena traksi belakang, paket aerodinamis, atau apa, tapi saya tidak bertarung."

Baca Juga: Kemenangan di COTA Jadi Bukti Marc Marquez Tak Lupa Caranya Balapan dengan Honda

"Di tikungan cepat kami bisa balapan dengan baik, tetapi kami kehilangan sangat banyak ketika di tikungan lambat."

Selain itu, Rins juga menyebut permukaan lintasan di COTA lebih buruk daripada dua tahun lalu saat ia memenangkan balapan.

Sehingga dia hanya bisa bertahan menjaga motornya yang menyebabkan tidak dapat mengulangi kesuksesan masa lalu. 

"Saya merasakan banyak permukaan yang tidak rata, tetapi saya mencoba untuk bertahan," ujar Rins.

"Permukaan yang buruk itu juga menimpa semua pembalap. Dari masalah traksi dan permukaan, saya hanya mencoba bertahan (hingga akhir balapan)."

Baca Juga: Bagnaia Yakin Quartararo Tertekan soal Perebutan Gelar Juara MotoGP 2021


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X