Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Thomas Cup 2021 - Lapangan Sudah Mendukung, Jonatan Ingin Indonesia Lebih Baik Kali Ini

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 10 Oktober 2021 | 01:51 WIB
Potret pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat bertanding melawan wakil Kanada, Brian Yang, pada penyisihan Grup C Sudirman Cup 2021 di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Senin (27/9/2021).
RAPHAEL SACHETAT/BADMINTON PHOTO
Potret pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat bertanding melawan wakil Kanada, Brian Yang, pada penyisihan Grup C Sudirman Cup 2021 di Energia Areena, Vantaa, Finlandia, Senin (27/9/2021).

BOLASPORT.COM - Jonatan Christie berharap dirinya dan rekan-rekannya di tim putra Indonesia bisa meraih hasil bagus pada Thomas Cup 2020.

Keberangkatan tim Indonesia ke Thomas dan Uber Cup 2020 tidak diiring dengan kabar baik.

Indonesia mengalami mimpi buruk saat disingkirkan oleh Malaysia pada perempat final Sudirman Cup 2021 di Vantaa, Finlandia, pada awal Oktober ini.

Padahal, Indonesia di atas kertas memiliki kekuatan tim yang lebih baik daripada Malaysia.

Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Susunan Pemain Indonesia vs Aljazair, Debut Titisan Marcus/Kevin

Kritik pun diterima oleh para pemain Indonesia, salah satunya adalah Jonatan Christe.

Jonatan mendapat kritik lantaran hasil buruk saat takluk dari wakil Kanada, Brian Yang, yang soal peringkat berada jauh di bawahnya.

Jonatan dkk. membawa misi untuk memperbaiki kegagalan mereka pada Thomas Cup 2020.

Tekanan khusus ditanggung tim putra Indonesia karena status sebagai unggulan pertama di Kejuaraan Dunia Beregu kali ini.

Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2020 - Tak Bagi Lawan Poin, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Aljazair

Jonatan sendiri mengawali kiprahnya di Thomas Cup 2020 dengan hasil bagus.

Pemain jebolan PB Tangkas itu memberikan kemenangan bagi Indonesia pada partai tunggal putra pertama menghadapi Aljzair di Cerez Arena, Denmark, Minggu (10/10/2021).

Jonatan mengalahkan Youcef Sabri Medel, pemain yang pernah dihadapinya di Kejuaraan Dunia Junior, dengan skor telak 21-8, 21-18.

Berbicara di mixed zone setelah pertandingan, Jonatan merasa puas dengan penampilannya kali ini.

Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2020 - Shesar Menang Mudah, Indonesia Unggul 2-0 Atas Aljazair

"Saya merasa permainan saya bagus. Saya berharap besok bisa bermain lebih baik lagi," kata Jonatan, dilansir dari BWF Badminton.

Jonatan mensyukuri kondisi lapangan yang lebih mendukung permainannya daripada saat Sudirman Cup kemarin.

"Ini berbeda dengan saat Sudirman Cup di Finlandia. Di sana koknya sangat lambat," tutur Jonatan.

"Di Denmark berbeda. Jadi kami bisa bermain lebih menyerang. Sekarang saya bisa fokus dengan serangan saya."

Baca Juga: Hasil Lengkap Uber Cup 2020 - Indonesia Buka Perjuangan dengan Raih Kemenangan

Jonatan mengharapkan hasil yang lebih baik di Thomas Cup 2020.

Namun, Jonatan tak ingin memasang target terlalu jauh. Bagi juara Asian Games tersebut, yang terpenting Indonesia harus lolos fase grup terlebih dahulu.

"Kami punya peluang di Thomas Cup. Kami ingin bermain lebih baik daripada saat Sudirman Cup," kata Jonatan.

"Kami ingin lolos ke perempat final terlebih dahulu. Lalu kita lihat nanti bagaimana ke depannya," tukasnya.

Baca Juga: Uber Cup 2020 - Meski Menangi Laga Kesatu, Greysia/Apriyani Belum Padu


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : bwfbadminton.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X