Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Neymar Dituduh Pilih Kasih, Brasil Nomor Satu tapi PSG Anak Tiri

By Sri Mulyati - Rabu, 13 Oktober 2021 | 19:30 WIB
Neymar mengambil tendangan penalti dalam kemenangan 2-1 Paris Saint-Germain (PSG) atas Olympique Lyon.
TWITTER.COM/DUTOUR11
Neymar mengambil tendangan penalti dalam kemenangan 2-1 Paris Saint-Germain (PSG) atas Olympique Lyon.

BOLASPORT.COM - Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, dituduh pilih kasih dengan menganaktirikan klubnya dan menempatkan tim nasional Brasil sebagai prioritas.

Baru-baru ini, Neymar mendapat sorotan usai berkomentar mengenai Piala Dunia 2022.

Neymar menyinggung kemungkinan Piala Dunia 2022 menjadi laga terakhirnya di kancah internasional.

Dengan gamblang, Neymar mengakui bahwa tekanan yang harus ia terima kadang membahayakan kesehatan mentalnya.

Tidak heran jika ia mulai berpikir untuk pensiun membela timnas Brasil usai Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Jose Mourinho adalah Biang Kerok Melempemnya Mo Salah dan Kevin De Bruyne di Chelsea

Curahan hati Neymar justru ditanggapi dengan sinis oleh sejumlah pihak.

Mantan pemain Paris Saint-Germain, Jerome Rothen, menganggap omongan Neymar merugikan klub.

"Neymar memang sangat mencintai Brasil hingga ingin mencoba memenangi Piala Dunia di kesempatan terakhirnya," ujar Rothen, seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.

"Namun, saya juga perlu mengingatkan Neymar soal pekerjaan rumah lain yang belum selesai," kata Rothen menambahkan.

Baca Juga: Hattrick, Cristiano Ronaldo Resmi Jadikan Luksemburg Lumbung Golnya

Menurut Rothen, Neymar juga harus mulai membuat prioritas yang menyangkut prestasi PSG.

"Untuk pemain yang sudah membela klub selama empat tahun dan berkomitmen pensiun di PSG, Anda tidak bisa berkata sembarangan," kata Rothen.

"Neymar harus mau untuk bertanggung jawab atas pernyataannya ini," ucap eks winger timnas Prancis yang membela PSG pada 2004-2010 ini melanjutkan.

Sebagai pemain andalan PSG, Neymar memang diberikan tanggung jawab besar untuk membantu klubnya meraih prestasi tertinggi.

Baca Juga: Media Prancis: 5 Kandidat Terkuat Ballon d'Or 2021, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Masih Favorit

Dalam empat tahun kariernya di Paris, Neymar sudah mempersembahkan gelar Liga Prancis dan Piala Prancis sebanyak tiga kali.

Prestasi tersebut dirasa masih kurang karena PSG belum membuktikan namanya di kancah Benua Eropa.

Neymar pun ditagih untuk segera membawa PSG menjuarai Liga Champions.

Ia baru bisa mendekati target tersebut kala PSG masuk laga final Liga Champions musim 2019-2020, tetapi masih kalah dari Bayern Muenchen.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Sport-english.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
33
76
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Getafe
33
43
10
Villarreal
32
42
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
33
58
6
Lazio
34
55
7
Atalanta
32
54
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X