Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bukan Messi atau Neymar, Mbappe adalah Aset Penting untuk Masa Depan PSG

By Sandi Lathunusa - Kamis, 21 Oktober 2021 | 06:20 WIB
Bukan Lionel Messi atau Neymar, Kylian Mbappe adalah aset penting untuk masa depan Paris Saint-Germain.
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Bukan Lionel Messi atau Neymar, Kylian Mbappe adalah aset penting untuk masa depan Paris Saint-Germain.

BOLASPORT.COM - Bukan Lionel Messi atau Neymar, Kylian Mbappe adalah aset penting untuk masa depan Paris Saint-Germain.

Kylian Mbappe tengah memasuki tahun terakhir kontraknya bersama Paris Saint-Germain.

Kontrak Mbappe di PSG akan kedaluwarsa pada akhir musim 2021-2022 atau tepatnya pada 30 Juni 2022.

Adapun striker asal Prancis itu masih belum mau menandatangani kontrak baru bersama PSG.

Jika tak segera memperpanjang kontraknya, maka Mbappe bisa direkrut klub lain secara cuma-cuma alias gratis pada musim panas 2022.

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid, merupakan satu-satunya tim yang paling gencar diberitakan dengan kepindahan Mbappe.

Real Madrid bahkan sempat mengajukan tawaran fantastis kepada PSG untuk bisa merekrut Mbappe pada bursa transfer musim panas 2021.

Diberitakan oleh BolaSport.com sebelumnya, Real Madrid mengajukan tawaran luar biasa senilai 200 juta euro atau setara dengan Rp 3,2 triliun.

Baca Juga: Solskjaer Beri Pesan ke Pengkritik Cristiano Ronaldo Usai Man United Menang di Liga Champions

Akan tetapi, tawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh PSG.

Striker berusia 22 tahun itu juga sempat mengatakan bahwa dirinya memang ingin pindah ke Real Madrid pada musim panas 2021.

Namun, keinginan Mbappe tersebut tidak dipenuhi oleh PSG.

Terlepas dari rumor itu, Mbappe masih menjadi mesin gol Les Parisiens di ajang Liga Prancis musim 2021-2022.

Mbappe tercatat telah membukukan lima gol dan empat assist dalam 10 pertandingan Liga Prancis.

Belum jelasnya masa depan Mbappe ini turut mengundang perhatian mantan winger PSG, Jerome Rothen.

Baca Juga: Diego Simeone Ungkap Alasan Tolak Ajakan Jabat Tangan Juergen Klopp

Menurut Rothen, Mbappe merupakan aset penting untuk masa depan PSG.

Selain itu, Rothen juga mengatakan bahwa PSG akan mengalami kemunduran jika kehilangan Mbappe.

"Jika Mbappe pergi secara gratis, maka PSG akan mengalami kemunduran," kata Rothen seperti dilansir BolaSport.com dari RMC Sport.

Baca Juga: Eks Pelatih Timnas Argentina Semprot PSG soal Posisi Main Lionel Messi

"Sekarang adalah kesempatan untuk memiliki salah satu pemain terbaik di dunia."

"Mbappe adalah pemain yang paling mewakili PSG saat ini, pemain yang sering membuat perbedaan, dan membuat Anda memenangi pertandingan besar."

"Harus ditunjukkan kepada Mbappe dan rombongannya, bahwa proyek itu ada di sekitar Mbappe, bukan orang lain, ini bukan tentang Messi atau Neymar," tutur Rothen melanjutkan.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : RMC Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X