Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rotasi Pemain Mendadak Jadi Biang Kekalahan Madura United atas Arema FC

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 2 November 2021 | 22:00 WIB
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021.

BOLASPORT.COM - Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan mengungkapkan penyebab timnya takluk 1-2 dari Arema FC pada laga pekan ke-10 Liga 1 2021.

Berlangsung dii Stadion Sultan Agung, Bantul, Senin (1/11/2021) malam WIB, Laskar Sape Kerrap sejatinya tampil dominan pada babak pertama.

Rafael Silva dkk, bahkan mampu menciptakan banyak peluang berbahaya ke gawang Singo Edan.

Mereka juga mengurung permainan Arema FC sehingga kesulitan membangun serangan.

Baca Juga: Sanksi yang Dijatuhkan ke Syaiful Indra Cahya Dicabut, Pelatih AHHA PS Pati FC Girang

Memasuki babak kedua, Madura United dikagetkan dengan gol KH Yudo pada menit 50.

Beruntung semenit berselang Rafael Silva mampu merespon balik lewat gol tandukan.

Skor 1-1 pun bertahan hingga penghujung laga.

Sialnya, gawang Madura United harus kebobolan pada menit 89 setelah sepakan bebas Rizky Dwi meluncur deras ke pojok atas.

Alhasil, Tim besutan Rahmad Darmawan dipaksa pulang dengan tangan kosong.

RD sapaan akrabnya mengakui adanya penurunan perfoma oleh anak asuhnya pada babak kedua.

Dia menyebut pergantian pemain secara mendadak menjadi salah satu faktor kekalahan Madura United.

Pada laga tadi malam, Madura United kehilangan dua pemain andalannya, yakni David Laly dan Rafael Silva karena cedera.

David Laly keluar lapangan sesaat setelah Madura United mencetak gol balasan, tepatnya menit 54.

Sementara sang pencetak gol, Rafael Silva menepi pada menit 67.

"Memang permainan kami sedikit menurun, khususnya lini depan dan kami tidak terlalu kuat dalam hold bola," jelas RD.

Baca Juga: Bocoran Jadwal Timnas Indonesia vs Myanmar untuk Laga Uji Coba, November Ini

"Kami terpaksa melakukan beberapa pergantian pemain yang sebetulnya itu belum akan saya lakukan," tuturnya.

"Tapi, karena pemain mengalami cedera dan minta ganti, maka tidak ada pilihan lain," imbuhnya.

RD menuturkan belum mengetahui kondisi David Laly dan Rafael Silva.

Namun, ia meragukan keduanya bermain pada laga terakhir seri kedua Liga 1 2021 kontra Persita Tangerang

"David perlu observasi untuk melihat seberapa parah ia cedera."

"Sama dengan Rafael. Biar nanti tim medis menjalankan tugasnya. Saya berharap tidak terlalu parah," ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X