Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cristiano Ronaldo Ukir Rekor Langka Usai Rajin Cetak Gol bareng Manchester United

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 3 November 2021 | 12:15 WIB
Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, berhasil mengukir rekor langka usai rajin mencetak gol bareng Manchester United.
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, berhasil mengukir rekor langka usai rajin mencetak gol bareng Manchester United.

BOLASPORT.COM - Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, berhasil mengukir rekor langka usai rajin mencetak gol bareng Manchester United.

Cristiano Ronaldo terus mengalirkan keran golnya untuk Manchester United di ajang Liga Champions 2021-2022.

Terbaru, Cristiano Ronaldo kembali mencetak gol ketika Manchester United bertemu Atalanta pada matchday keempat Grup F Liga Champions.

Berduel di Stadio di Bergamo, Selasa (2/11/2021) waktu setempat, Manchester United bermain imbang 2-2 dengan Atalanta.

Dalam pertandingan tersebut, Cristiano Ronaldo sukses memborong kedua gol Manchester United.

Baca Juga: Pecahkan Rekor Gol Didier Drogba, Mo Salah Bukan Pemain Afrika Terhebat di Liga Inggris

Manchester United kebobolan lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan 12 menit akibat gol Josip Ilicic.

Jelang turun minum, Manchester United mampu mencetak gol penyama kedudukan lewat lesakan Cristiano Ronaldo (menit ke-45+1).

Memanfaatkan umpan backheel Bruno Fernandes, Ronaldo menghajar bola dengan sepakan keras kaki kanan dari dalam kotak penalti.

Sepakan Ronaldo merobek sisi kanan gawang Atalanta tanpa bisa dibendung kiper Juan Musso.

Pada paruh kedua, Manchester United harus kembali tertinggal setelah lesakan Duvan Zapata tak mampu ditepis kiper David de Gea (56').

Namun, Ronaldo lagi-lagi berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada pengujung laga (90+1).

Alhasil, skor 2-2 pun menjadi hasil akhir untuk pertandingan tersebut.

Selain menyelamatkan Man United dari kekalahan, gol Ronaldo ke gawang Atalanta membuatnya mengukir rekor langka.

Baca Juga: VAR Luput, Ada Handball Saat Gol Kedua Cristiano Ronaldo ke Gawang Atalanta Bikin Publik Geger

Dilansir BolaSport.com dari William Hill, Ronaldo kini untuk pertama kali dalam kariernya rajin mencetak gol pada 4 laga beruntun bareng Man United di Liga Champions.

Rinciannya adalah Ronaldo telah membobol gawang Young Boys, Villarreal, dan Atalanta (dua kali).

Ronaldo pun menjadi pemain pertama Man United yang mencetak gol dalam 4 laga beruntun di Liga Champions sejak Ruud van Nistelrooy pada 2003.

Ruud van Nistelrooy memiliki catatan yang lebih mengerikan daripada Ronaldo.

Juru gedor asal Belanda itu tercatat selalu mencetak gol dalam 9 laga berturut-turut bersama Man United.

 


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Opta Joe, William Hill

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X