Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Moto2 Valencia 2021 - Dimas Ekky DNF, Raul Fernandez Menang, Remy Gardner Juara

By Muhamad Husein - Minggu, 14 November 2021 | 19:39 WIB
Pembalap wild card Indonesia, Dimas Ekky Pratama, saat tampil mewakili Pertamina Mandalika SAG Team di sesi latihan bebas ketiga (free practice/FP3) Moto2 Valencia 2021, Sabtu (13/11/2021).
TWITTER.COM/SAGRACINGTEAM
Pembalap wild card Indonesia, Dimas Ekky Pratama, saat tampil mewakili Pertamina Mandalika SAG Team di sesi latihan bebas ketiga (free practice/FP3) Moto2 Valencia 2021, Sabtu (13/11/2021).

BOLASPORT.COM - Pembalap wild card Pertamina Mandalika SAG Team, Dimas Ekky Pratama, gagal finish (did not finish/DNF) pada balapan seri ke-18 Moto2 Valencia 2021.

Pembalap Indonesia, Dimas Ekky Pratama belum berhasil tampil maksimal usai mengalami kecelakaan pada balapan yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Minggu (14/11/2021).

Dimas Ekky Pratama mengalami crash di Tikungan 2 saat balapan menyisakan 14 putaran.

Sedangkan pemenang balapan penutup kejuaraan Moto2, bisa direbut oleh Raul Fernandez dari Red Bull KTM Ajo.

Raul Fernandez mengisi posisi terdepan diikuti oleh Fabio Di Giannantonio (Federal Oil Gresini) dan Augusta Fernandez (ELF Marc VDS) yang berada di podium kedua dan ketiga.

Adapun rekan Fernandez, Remy Gardner mencapai finis ke-10 sekaligus merebut gelar juara dunia Moto2 2021 setelah mengoleksi 311 poin.

Fernandez menjadi runner up Moto2 2021 dengan terpaut empat poin dari Remy Gardner.

Baca Juga: Rookie Moto2 Tak Percaya Valentino Rossi Akan Pensiun dalam 3 Balapan MotoGP Lagi

Jalannya balapan Moto2

Saat lampu hijau menyala, kecelakaan langsung menimpa tiga pembalap saat lap pembuka di tikungan 2.

Kecelakaan ini menimpa Marco Bezzecchi, Xavi Vierge, dan Lorenzo Baldassarri, yang langsung crash.

Balapan dihentikan usai red flag dikibarkan karena oli yang tumpah di tempat kecelakaan terjadi. 

Setelah dihentikan sementara, balapan kembali dimulai dengan posisi pembalap sama seperti semula.

Baca Juga: Wildcard Moto2 Valencia 2021 Untungkan Pembalap Indonesia Dimas Ekky

Meski begitu, Simone Corsi selaku pemilik pole position kembali dan rekannya, Baldassarri dari MV Augusta Forward Racing kembali  ke pitlane dan tidak melanjutkan balapan.

Sejauh ini, balapan langsung dipimpin oleh Raul Fernandez yang bersaing dengan Augusto Fernandez.

Sementara itu, Dimas Ekky masih berada di posisi paling belakang ditemani rekannya Bendsneyder di urutan ke-26.

Baca Juga: Raul Fernandez: Saat Anda Mencoba MotoGP, Moto2 Tampak seperti Lelucon

Dimas Ekky akhirnya menyerah melanjutkan balapan dengan memutuskan retired setelah terjatuh di Tikungan 2 saat balapan menyisakan 14 putaran.

Kembali ke posisi atas, Fabio Di Giannantonio lalu membuat kejutan dengan merebut posisi terdepan saat balapan tersisa 13 putaran.

Dia berhasil membuat Raul Fernandez dan Augusto Fernandez masing-masing turun satu setrip ke belakang. 

Giannantonio masih memimpin balapan degan Fernandez di belakang berusaha mendapatkan poin maksimal di kejuaraan.

Baca Juga: Eks Kru Kepala Vinales Akan Tangani Dua Jagoan Moto2 pada MotoGP 2022

Adapun pemilik puncak klasemen Moto2 2021, Remy Gardner, masih terjebak di urutan ke-12. 

Menyisakan lima lap tersisa, Gianantonio masih bertahan di posisi terdepan. Dia ditemani Raul Fernandez dan Augusto Fernandez yang secara berurutan menghuni urutan kedua dan ketiga.

Raul Fernandez kemudian berhasil merebut posisi terdepan dari Giannantonio pada empat lap tersisa.

Hingga lap terakhir, Raul Fernandez akhirnya sukses mencapai garis finis pertama diikuti Giannantonio dan Augusto Fernandez di urutan kedua dan ketiga.

Remy Gardner naik dua setrip dengan mengamankan urutan ke-10 dan keluar sebagai juara dunia Moto2 2021.

Baca Juga: Rasakan Sensasi MotoGP bersama KTM, Calon Juara Moto2 Girang

Hasil Moto2 Valencia 2021

Hasil Moto2 Valencia 2021
1. Raul Fernandez (Red Bull KTM Ajo)
2. Fabio Di Giannantonio (Federal Oil Gresini)
3. Augusto Fernandez (ELF Marc VDS)
4. Celestino Vietti (SKY Racing Team VR46)
5. Aron Canet (Inde Aspar Team)
6. Xavi Vierge (Petronas Sprinta Racing)
7. Sam Lowes (ELF Mac VDS)
8. Jorge Navarro (Termozeta Speed Up)
9. Marcel Schrotter (Liqui Moly Intact GP)
10. Remy Gardner (Red Bull KTM Ajo)
11. Tetsuta Nagashima (Italtrans Racing)
12. Thomas Luthi (Pertamina Mandalika SAG Team)
13. Stefano Manzi (Flexbox HP40)
14. Marcos Ramirez (American Racing)
15. Hafizh Syahrin (NTS RW Racing)
16. Jake Dixon (Petronas Sprinta Racing)
17. Fermin Aldeguer (Termozeta Speed Up)
18. Barry Baltus (NTS RW Racing)
19. Somkiat Chantra (Honda Team Asia)
20. Marco Bezzechi (SKY Racing Team VR46)
21. Cameron Beaubier (American Racing)
22. Albert Arenas (Inde Aspar Team)
23. Tony Arbolino (Liqui Moly Intact GP)
25. Bo Bendsneyder (Pertamina Mandalika SAG Team)
DNF
26. Hector Garzo (Flexbox HP40) lap 11
27. Dimas Ekky Pratama (Pertamina Mandalika SAG Team) lap 2
28. Simone Corsi (MV Agusta Forward Racing)
29. Lorenzo Baldassarri (MV Agusta Forward Racing)

Baca Juga: Kejuaraan Dunia Moto2 2021 Belum Selesai, Remy Gardner Sudah Dapat Kontrak MotoGP 2022


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : MotoGP.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X