Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Argentina vs Brasil - Syarat Lionel Messi cs untuk Lolos ke Piala Dunia 2022

By Beri Bagja - Senin, 15 November 2021 | 12:40 WIB
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, bersama pelatih Lionel Scaloni dalam sesi latihan.
TWITTER.COM/ZIAD_EJ2
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, bersama pelatih Lionel Scaloni dalam sesi latihan.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi dkk harus memenuhi syarat tertentu dari partai Argentina vs Brasil jika ingin lolos ke Piala Dunia 2022.

Duel sengit Argentina vs Brasil bakal mentas di matchday 14 kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol (Amerika Selatan).

Lionel Messi dkk bertindak sebagai tuan rumah melawan sang rival bebuyutan di San Juan, Selasa (16/11/2021) atau Rabu pagi WIB.

Bagi timnas Brasil, laga bergengsi dengan tajuk Superclasico ini sudah tak menentukan status mereka di kualifikasi.

Tim Samba telah memastikan diri sebagai wakil pertama dari Amerika Selatan yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Harapan Nonton Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2022 Masih Terbuka, Portugal Punya Rekor 100 Persen di Play-off

Brasil meraihnya usai menekuk Kolombia 1-0 melalui gol tunggal Lucas Paqueta (11/11/2021).

Pasukan asuhan Tite kini memimpin klasemen dengan rapor nyaris sempurna, 34 poin dari 12 pertandingan.

Koleksi mereka tak akan lagi bisa dikejar tim peringkat lima, Kolombia (16 poin), dengan 5 laga tersisa.

Di zona ini, tim peringkat 1-4 akan lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2022.

Timnas Brasil lolos ke Piala Dunia 2022 usai menekuk Kolombia pada kualifikasi zona Conmebol, 11 November 2021.
TWITTER.COM/FIFAWORLDCUP
Timnas Brasil lolos ke Piala Dunia 2022 usai menekuk Kolombia pada kualifikasi zona Conmebol, 11 November 2021.

Sementara itu, negara peringkat kelima harus menjalani play-off antarbenua.

Di pihak lain, kemewahan serupa belum dimiliki timnas Argentina.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ngamuk ke Pelatih, Portugal Gagal Lolos Langsung ke Piala Dunia 2022

Kemenangan 1-0 atas Uruguay (12/11/2021) sebatas mengantar Albiceleste lebih dekat ke pintu gerbang Qatar 2022.

Mengantongi 28 poin di peringkat kedua, Lionel Messi dkk secara matematis butuh 4 poin tambahan untuk menyusul Brasil lolos.

Syarat ini diperlukan jika Tim Tango tak mau tergantung hasil pertandingan lain.

Sementara itu, dikutip BolaSport.com dari AS, kemenangan atas Brasil saja bisa membawa Argentina mendapatkan tiket.

Lionel Messi dan Paulo Dybala saat membela timnas Argentina.
TWITTER.COM/LOSPALOSSONASI
Lionel Messi dan Paulo Dybala saat membela timnas Argentina.

Namun, itu berarti sang juara petahana Copa America harus memelototi hasil-hasil para rival terdekat yang juga mentas pada hari yang sama.

Persaingan di klasemen amat ketat, apalagi di antara tim peringkat 4-6.

Baca Juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia Zona Conmebol - Brasil Lolos, Argentina Bisa Nyusul Bulan Ini

Cile, Kolombia, dan Uruguay memiliki poin sama (16) dan cuma dibedakan selisih gol.

Akibatnya, setiap hasil maupun gol yang tercipta dalam pertandingan melibatkan 4 tim tersebut bakal sangat menentukan nasib Albiceleste.

Timnas Argentina sendiri bersiap tampil dengan kekuatan penuh dan hanya fokus memikirkan Brasil saat ini.

Persiapan tersebut termasuk menyiapkan Lionel Messi sebagai starter setelah hanya main 14 menit terakhir melawan Uruguay.

Kondisi bintang PSG itu dinilai terus membaik usai menjalani sesi latihan secara normal akhir pekan kemarin.

"Kami memutuskan tidak memainkannya di starting line-up karena dia tidak aktif (di klub selama beberapa pekan)," ujar pelatih Lionel Scaloni di Tyc Sports.

Baca Juga: Statistik Lionel Messi sebagai Pengganti di Argentina: 14 Menit Main, 15 Umpan, 1 Tembakan ke Angkasa

"Penampilannya di babak kedua ditujukan agar mendapatkan ritme pertandingan jelang duel melawan Brasil," imbuhnya.

Jadwal kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol, Selasa (16/11/2021)

  • Bolivia vs Uruguay (Rabu, 03.00 WIB)
  • Venezuela vs Peru (04.00)
  • Kolombia vs Paraguay (06.00)
  • Argentina vs Brasil (06.30)
  • Cile vs Ekuador (07.15)

Klasemen

Standings provided by SofaScore LiveScore

 


Editor : Beri Bagja
Sumber : soccerway.com, Tycsports.com, AS.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X