Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liverpool Vs Arsenal - The Gunners Percaya Diri Kalahkan The Reds

By Sandi Lathunusa - Sabtu, 20 November 2021 | 08:15 WIB
Bek sayap Arsenal, Nuno Tavares, sesumbar bahwa skuad The Gunners percaya diri untuk mengalahkan Liverpool dalam laga pekan ke-12 Liga Inggris.
TWITTER.COM/CAROLRADULL
Bek sayap Arsenal, Nuno Tavares, sesumbar bahwa skuad The Gunners percaya diri untuk mengalahkan Liverpool dalam laga pekan ke-12 Liga Inggris.

BOLASPORT.COM - Bek sayap Arsenal, Nuno Tavares, sesumbar bahwa skuad The Gunners percaya diri untuk mengalahkan Liverpool dalam laga pekan ke-12 Liga Inggris.

Partai bigmatch bakal tersaji dalam laga pekan ke-12 Liga Inggris musim 2021-2022.

Pertandingan tersebut mempertemukan Liverpool melawan Arsenal di Stadion Anfield pada Sabtu (20/11/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 00.30 WIB.

Adapun Liverpool saat ini menempati peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan mengoleksi 22 poin dari 11 pertandingan.

Sementara itu, Arsenal berada di posisi kelima klasemen sementara dengan torehan 20 poin dari 11 laga.

Meski begitu, Liverpool mesti mewaspadai tren positif Arsenal dalam lima laga terakhir Liga Inggris.

Arsenal meraih tiga kemenangan beruntun dan dua hasil imbang dalam lima pertandingan terakhir mereka di Premier League.

Di sisi lain, Liverpool menorehkan satu kekalahan, dua hasil imbang, dan dua kemenangan.

Baca Juga: Kejam, Lionel Messi Dibuang Barcelona karena Ketuaan

Kendati demikian, Arsenal memiliki catatan buruk ketika melawan Liverpool di Stadion Anfield.

Arsenal terakhir kali mampu mengalahkan Liverpool di Stadion Anfield pada September 2012 di ajang Liga Inggris.

Kala itu, Arsenal sukses mengalahkan Liverpol dengan skor 2-0 lewat gol dari Santi Cazorla dan Lukas Podolski.

Terlepas dari catatan tersebut bek sayap Arsenal, Nuno Tavares, sesumbar bahwa skuad The Gunner percaya diri datang ke Anfield untuk mengalahkan Liverpool.

"Kami percaya diri datang ke Anfield dan memenangkan pertandingan dengan clean sheet atau tidak," kata Tavares seperti dilansir BolaSport.com dari SkySports.

"Kami ingin memenangkan pertandingan dan yang lebih penting dari clean sheet adalah dapatkan tiga poin."

Baca Juga: Fiorentina vs AC Milan - Vlahovic dan Ibrahimovic, Duel Fan dan Idolanya

"Arsenal adalah klub besar dengan pemain besar."

"Hal normal bagi kami untuk memenangkan pertandingan. Bagi kami, kami ingin menjadi yang teratas."

"Saya tidak tahu mengapa oran-orang begitu terkejut."

"Orang-orang perlu memahami bahwa kami adalah Arsenal dan kami perlu memenangkan pertandingan untuk mencapai tujuan kami," tutur Tavares melanjutkan.

Baca Juga: Liverpool vs Arsenal - 10 Pemain The Reds Cedera, Tinggal Berapa Lagi Pasien Tersisa?

 


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Sky Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X