Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lupakan Kekalahan, Wonderkid Persib Bersiap Kembali Menang

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 23 November 2021 | 11:15 WIB
Pemain Persib Bandung, Bayu Fiqri saat menjalani latihan bersama Maung Bandung
PERSIB
Pemain Persib Bandung, Bayu Fiqri saat menjalani latihan bersama Maung Bandung

BOLASPORT.COM - Bek Persib Bandung, Bayu Fiqri, optimistis timnya bisa meraih kemenangan saat bertanding melawan Persiraja.

Persib Bandung menutup pertandingan pekan ke-12 dengan banyak kerugian saat melawan Persija (20/11/2021).

Maung Bandung harus kehilangan tiga poin sekaligus membuat rekor unbeaten mereka di 11 pertandingan runtuh.

Menatap laga melawan Persiraja (24/11/2021), tiga poin wajib diperoleh oleh Marc Klok dkk jika ingin tetap bersaing di papan atas klasemen.

Posisi Persib saat ini semakin tidak aman setelah pesaing mereka di posisi ketiga, yakni Arema FC, tinggal berjarak dua poin.

Baca Juga: Pelatih Interim Man United Tak Tahu Kapan Pengganti Ole Gunnar Solskjaer Datang

Ingin segera bangkit, pemain muda Persib, Bayu Fiqri, optimis timnya bisa segera meraih kemenangan.

Menurutnya, Maung Bandung sudah memanfaatkan waktu untuk mempersiapkan tim dengan maksimal.

Dia berjanji akan berusaha maksimal jika diberikan kesempatan bermain oleh pelatih Robert Alberts.

Baca Juga: Breaking News - Igor Kriushenko Resmi Didepak Tira Persikabo

Bayu menegaskan, saat ini yang terpenting adalah bisa membawa Persib ke jalur kemenangan.

"Persiapan sejauh ini lancar dan semua pemain siap kembali kerja keras untuk kembali ke jalur kemenangan. Kalau dipercaya tampil."

"Pastinya saya juga akan membalas kepercayaan itu dengan bermain habis-habisan," kata Bayu Fiqri dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Lionel Messi: Barcelona Akan Meroket bersama Xavi Hernandez

Pemain berusia 20 tahun ini menilai jika pertandingan melawan Persiraja bukan hal mudah.

Walaupun jarak mereka di klasemen cukup jauh, tim Laskar Rencong memiliki komposisi pemain berpengalaman.

Menurut Bayu, kebangkitan tim lawan untuk lepas dari zona degradasi akan membuat timnya lebih waspada. 

"Kami melihat semua lawan di Liga 1 punya kualitas dan berbahaya, tak bisa disepelekan."

"Kami harus tetap kerja keras dan fokus di pertandingan," pungkasnya.

 


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X