Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF 2020 - Gonjang-ganjing Skuad Calon Lawan Timnas Indonesia, Seret Pemain Keturunan Asal Inggris

By Metta Rahma Melati - Rabu, 8 Desember 2021 | 09:30 WIB
Para pemain timnas Malaysia merayakan selebrasi usai menjebol gawang Kamboja di Piala AFF 2020.
khairishah
Para pemain timnas Malaysia merayakan selebrasi usai menjebol gawang Kamboja di Piala AFF 2020.

BOLASPORT.COM - Guncangan terjadi di skuad salah satu calon lawan timnas Indonesia di Piala AFF 2020, yakni Malaysia.

Timnas Malaysia memulai Piala AFF 2020 dengan hasil baik pada pertandingan perdana mereka di Grup B.

Malaysia berhasil memenangi pertandingan perdana Grup B melawan Kamboja di Stadion Bishan pada 6 Desember 2021.

Tim berjulukan Harimau Malaya itu menang telak dengan skor 3-1 atas Kamboja.

Pencetak gol pertama Malaysia ialah Safawi Rasid melalui sepakan penalti pada menit ke-23.

Baca Juga: Usai Menang Lawan PSM, 2 Pemain Persija Absen Lawan Bhayangkara FC

Malaysia menggandakan gol pada babak kedua melalui Akhyar Rashid (61').

Gol ketiga Malaysia dicetak oleh Kogileswaran pada menit ke-78.

Satu gol Kamboja dicetak melalui sepakan penalti dari Rosib menjelang pertandingan berakhir.

Meskipun menuai hasil baik di laga perdana, ternyata ada goncangan cukup berat di skuad Malaysia menjelang Piala AFF 2020 digelar.

Goncangan tersebut ialah dua pemain timnas Malaysia dinyatakan positif Covid-19 setelah melakukan tes PCR di bandara Singapura, Sabtu (4/12/2021).

Kedua pemain yang positif itu ialah Khairulazhan Khalid yang berposisi sebagai kiper dan Faisal Halim yang bermain di sektor sayap.

Khairulazhan Khalid dan Faisal Halim pun harus dikarantina sepuluh hari.

Baca Juga: Persija Jakarta Berubah di Babak Kedua Saat Lawan PSM, Ini Instruksi Angelo Alessio

Malaysia pun hanya berkekuatan 21 pemain untuk menjalani laga Grup B Piala AFF 2020.

Satu pemain Dion Cools masih belum bergabung, dikabarkan klubnya FC Midtjylland (Denmark) melepas setelah 13 Desember 2021.

Jasa Dion Cools masih dibutuhkan klub untuk menjalani Europa League dan Piala Denmark.

Malaysia memang hanya berkekuatan 24 pemain untuk mengikuti Piala AFF 20201.

Ajukan Pemain Baru

Dengan dua pemainnya yang harus menjalani karantina, Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengajukan penambahan pemain baru ke Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF).

AFF pun mengizinkan untuk pergantian pemain bukan menambah pemain.

Sekjen FAM, Saifuddin Abu Bakar menjelaskan izin pergantian pemain hanya diberikan ke timnas Malaysia untuk posisi kiper.

Akan tetapi semua keputusan berada di tangan pelatih timnas Malaysia Tan Cheng Hoe apakan akan mengganti kiper atau tidak.

Baca Juga: PSM Makassar Digulung Persija Jakarta, Pelatih PSM Beberkan Kelemahan Juku Eja

"Saat ini kami sedang berkomunikasi dengan Tan Cheng Hoe untuk mencari tahu siapa yang akan dibawa ke Singapura untuk menggantikan Khairulazhan," kata Saifuddin Abu Bakar, dilansir BolaSport.com dari Berita Harian.

Rumor yang beredar, kiper keturunan Malaysia-Inggris Samuel Somerville adalah nama yang disiapkan untuk pergantian.

Samuel Somerville adalah kiper yang memperkuat Penang FC.

 


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X