Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kondisi Marc Marquez Sudah Gawat, Honda Diam-diam Cari Pengganti?

By Agung Kurniawan - Senin, 13 Desember 2021 | 21:45 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada sesi kualifikasi MotoGP Austria 2021 di Red Bull Ring, Sabtu (14/8/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada sesi kualifikasi MotoGP Austria 2021 di Red Bull Ring, Sabtu (14/8/2021).

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, dinilai berada dalam kondisi mengkhawatirkan menyusul rentetan cedera yang dialaminya.

Meski sempat meraih kemenangan pada MotoGP 2021, Marc Marquez belum sepenuhnya bisa keluar dari situasi memprihatinkan.

Pasalnya, Marc Marquez dibekap cedera baru yang membuatnya melewatkan dua balapan terakhir MotoGP 2021 plus tes akhir tahun.

Kemalangan Marc Marquez sudah terjadi sejak seri pembuka musim lalu di mana dia mengalami patah tulang lengan kanan.

Baca Juga: Agenda Pertemuan Honda dan Juara MotoGP 2021 Bocor, Cari Suksesor Marc Marquez?

Terkini, Si Semut dari Cervera didiagnosa mengalami diplopia alias penglihatan ganda karena kecelakaan saat latihan.

Marc Marquez pernah mengalami kondisi serupa ketika masih berlomba di kelas Moto2 pada 2011.

Apa yang tengah dialami pria asal Spanyol tersebut turut mengundang keprihatinan tersendiri dari Carlos Checa.

Mantan pembalap MotoGP itu menilai bahwa kondisi Marc Marquez saat ini mengkhawatirkan.

Baca Juga: Pamor Valentino Rossi Tak Ada Duanya, Marc Marquez Belum Ada Apa-apa

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, seusai sesi kualifikasi MotoGP Americas 2021 di COTA, Minggu (3/10/2021) dini hari WIB.
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, seusai sesi kualifikasi MotoGP Americas 2021 di COTA, Minggu (3/10/2021) dini hari WIB.

"Situasi Marc Marquez mengkhawatirkan karena dia telah mengalami masalah ini terlalu lama," kata Carlos Checa kepada Motosan.

"Pertama dengan lengannya yang belum pulih dan sekarang dengan matanya."

"Fakta ini mengkhawatirkan, karena itu bukanlah tulang yang ketika patah bisa Anda ketahui berapa hari dia akan sembuh," tuturnya lagi.

Baca Juga: Fabio Quartararo Juara MotoGP 2021, Mantan Rekan Setim Valentino Rossi Tak Kaget

Carlos Checa berharap dirinya bisa menyaksikan lagi aksi Marc Marquez pada MotoGP.

Bagaimanapun, peraih enam gelar juara dunia kelas utama itu merupakan salah satu pembalap terhebat saat ini.

"Saya berharap musim depan Marc Marquez akan pulih 100 persen, saya ingin melihatnya pulih karena sudah lama menderita," ucap Checa.

Marc Marquez masih menunggu kondisi penglihatannya. Kabarnya baru pada akhir tahun dia memutuskan pengobatan apa yang akan dijalaninya.

Baca Juga: Beda Valentino Rossi Dibanding Marc Marquez dan Fabio Quartararo

Dengan kondisi Marc Marquez yang masih diselimuti teka-teki, Honda disebut sudah mengambil ancang-ancang untuk skenario terburuk.

Tim berlogo garpu tala tersebut dikabarkan tengah menjalin pendekatan dengan juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo.

Dilansir dari Motosan, pembalap yang masih membela Yamaha itu diproyeksikan untuk menjadi calon penerus Marc Marquez, alih-alih sekadar rekan setim.

Fabio Quartararo masih terikat kontrak dengan Yamaha hingga 2022. Adapun kontrak Marc Marquez bersama Honda berlangsung hingga 2024.

Baca Juga: Rebut Gelar Juara Dunia, Yamaha Klaim Kemampuan Fabio Quartararo Diakui Semua Tim


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Motosan.es, tuttomotoriweb.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X