Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tuchel Akui Tanpa Lukaku, Chelsea Justru Main Bagus

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 16 Desember 2021 | 13:15 WIB
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengungkapkan saat Romelu Lukaku absen, The Blues justru tampil bagus
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengungkapkan saat Romelu Lukaku absen, The Blues justru tampil bagus

BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengungkapkan saat Romelu Lukaku absen, The Blues justru tampil bagus.

Romelu Lukaku baru menjadi starter satu kali dari lima pertandingan yang dilakoni Chelsea sejak dirinya absen sebulan karena cedera.

Saat Chelsea menaklukkan Leeds United dalam laga pekan ke-16 Liga Inggris pada 11 Desember 2021, Lukaku bahkan baru dimasukkan pada menit ke-87.

Striker berpaspor Belgia ini bermain kurang dari dua setengah jam dalam hampir dua bulan terakhir.

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengakui bahwa dirinya memang menahan Lukaku untuk bermain, terutama sebagai starter.

Baca Juga: Keputusan Romelu Lukaku Tinggalkan Inter Lebih Menyakitkan daripada yang Dipikirkan Penggemar

Tuchel menilai, Lukaku belum sepenuhnya pulih dari cedera.

Juru taktik asal Jerman ini juga melihat bahwa ketika tak diperkuat Lukaku, Chelsea justru bisa bermain bagus.

Lukaku menderita cedera pergelangan kaki saat melawan Malmo di Liga Champions pada bulan Oktober.

Selain menahannya karena cedera, Tuchel juga mengatakan bahwa Lukaku masih harus beradaptasi dengan gaya permainan Inggris.

Selain itu, ketidakhadiran Lukaku justru memberi keuntungan bagi Chelsea.

Pasalnya, Chelsea jadi mencari solusi absennya Lukaku dan akhirnya bisa bermain bagus.

Baca Juga: Inter Milan Akui Lepas Romelu Lukaku, tapi Tak Butuh Dusan Vlahovic

"Kami tidak membawanya untuk bermain pada acara-acara khusus," kata Tuchel, dikutip BolaSport.com dari Daily Mail.

"Kami membawanya untuk konsistensi. Tapi, suka atau tidak, masih ada adaptasi."

"Jika Anda bermain di Italia atau Inggris, itu adalah permainan yang sangat berbeda."

"Ketika dia keluar karena cedera, kami bermain bagus. Kami mencetak gol."

"Kami menaikkan level intensitas. Kami menemukan solusi lain karena kami harus menemukan solusi."

"Dan kemudian itu tentang kebugaran."

Baca Juga: Thomas Tuchel Dukung Romelu Lukaku Kembali Jadi Pemain Penting Chelsea

"Dalam latihan, Lukaku masih belum memiliki kepercayaan penuh pada pergelangan kakinya."

"Bahkan, jika dia tak pernah mengakuinya, saya bisa melihatnya. Anda harus sabar," tuturnya lagi.

 


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : daily mail

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X