Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kata Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Bantai Malaysia

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 19 Desember 2021 | 23:55 WIB
Timnas Indonesia Vs Malaysia
PSSI
Timnas Indonesia Vs Malaysia

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan komentarnya setelah berhasil menang besar atas Malaysia.

Timnas Indonesia secara gemilang berhasil menang 4-1 melawan Malaysia di Stadion Nasional Singapura, Minggu (19/12/2021).

Gol skuad Garuda dicetak oleh Irfan Jaya (36', 43'), Pratama Arhan (50') dan Elkan Baggot (82')

Malaysia hanya mampu membalas lewat gol Kogileswaran pada menit ke-13.

Pada pertandingan ini timnas Indonesia hanya butuh hasil seri untuk lolos dari fase grup.

Namun, kemenangan 4-1 membuat Irfan Jaya dkk keluar sebagai pemuncak grup B.

Baca Juga: Hasil Lengkap Final Kejuaraan Dunia 2021 - Dongeng Pemain Singapura, Jepang Samai Prestasi Indonesia

Melihat performa timnya, pelatih Shin Tae-yong memberikan apresiasi kepada semua pemain.

Pelatih asal Korea Selatan ini sudah memprediksi jika Vietnam akan bisa mengalahkan Kamboja.

Sehingga dia menekankan kepada semua pemain agar bisa mencetak banyak gol demi mengamankan posisi di puncak klasemen.

Baca Juga: Ketum PSSI: Kemenangan Telak Timnas Indonesia Pembuktian untuk Media Malaysia

Menurutnya, ini sesuai rencana untuk bisa menang dan berada di atas Vietnam pada akhir laga.

"Pertama memang sudah saya prediksi jika Vietnam pasti bisa menang lawan Kamboja dengan mudah."

"Memang harus kita adu juga mulai dari poin dan jika poin sama pastinya akan dilihat selisih gol," kata Shin Tae-yong pada sesi jumpa pers yang dihadiri BolaSport.com.

Baca Juga: Pemain yang Belum Vaksin COVID-19 Tak akan Pernah Dilirik Liverpool

Shin Tae-yong menambahkan, dia sangat berterima kasih kepada semua pemain yang berjuang hingga menit akhir.

Dia menilai jika kemenangan ini sangat penting bagi timnya untuk menatap pertandingan selanjutnya.

"Untungnya pemain kami memang pekerja keras dan banyak cetak gol." 

Baca Juga: Fakta Fase Grup Piala AFF 2020 - Indonesia Tersubur, Thailand Paling Sempurna

"Jadi saya ingin mengucapkan selamat kepada para pemain dan sangat terimakasih," pungkasnya.

Pada laga semifinal nanti, timnas Indonesia akan bertemu Singapura dengan digelar dua leg.

Leg pertama pada 22 Desember dan leg kedua pada 25 Desember 2021.

Dua pertandingan itu digelar di Stadion Nasional.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X