Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jika Jules Kounde Tak Dikartu Merah, Sevilla Bisa Saja Atasi Barcelona

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 22 Desember 2021 | 20:00 WIB
Momen Jules Kounde melempar bola ke arah wajah Jordi Alba.
TWITTER.COM/BARCATIMES
Momen Jules Kounde melempar bola ke arah wajah Jordi Alba.

BOLASPORT.COM - Gelandang Sevilla, Papu Gomez, menilai jika Jules Kounde tidak mendapat kartu merah, timnya bisa saja mengatasi Barcelona.

Sevilla dan Barcelona saling berhadapan pada laga tunda pekan ke-4 Liga Spanyol 2021-2022.

Sevilla dan Barcelona sama-sama bertekad meraih kemenangan dalam laga kali ini.

Sevilla butuh tiga poin guna menjaga jarak dengan Real Madrid di klasemen sementara Liga Spanyol.

Baca Juga: Juventus Mestinya Tidak Bermain Arogan karena Bukan Real Madrid

 

Adapun Barcelona membidik tripoin demi memperbaiki peringkat sembari berpeluang menembus posisi empat besar.

Akan tetapi, duel antara Sevilla dan Barcelona yang berlangsung di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Selasa (21/12/2021) atau Rabu dini hari WIB, berakhir imbang.

Sevilla dan Barcelona harus puas berbagi satu angka setelah menuntaskan laga dengan skor 1-1.

Sevilla sejatinya berhasil unggul lebih dulu atas Barcelona melalui gol Papu Gomez pada menit ke-32.

Baca Juga: Ralf Rangnick Tak Izinkan Bek Man United Reuni dengan Jose Mourinho

Namun, Barcelona berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Ronald Araujo di pengujung babak pertama.

Tuan rumah yang berupaya membidik kemenangan justru dipaksa bermain bertahan setelah kehilangan Jules Kounde pada menit ke-64.

Jules Kounde diganjar kartu merah langsung oleh wasit Carlos Cerro usai terlibat pertengkaran dengan Jordi Alba di pinggir lapangan.

Insiden bermula ketika Kounde tersulut emosinya karena ulah Jordi Alba dalam perebutan bola di dekat kotak penalti Barcelona.

Baca Juga: Meski Juventus Menang atas Cagliari, Szczesny Tak Suka Satu Hal Ini

Bek asal Prancis tersebut melemparkan bola ke arah wajah Alba dan seketika wasit Carlos Cerro mengeluarkan kartu merah.

Sejak saat itu, Los Nervionenses harus bermain dengan 10 orang dan gagal mencetak gol ke gawang El Barca.

Laga yang berlangsung di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan pun berakhir dengan skor 1-1.

Gelandang Sevilla, Papu Gomez, menyayangkan kartu merah yang diterima Kounde.

Baca Juga: Ukir Sejarah Langka bareng Arsenal, Eddie Nketiah: Luar Biasa!

Gomez menyebutkan bahwa timnya sejatinya bisa saja menaklukkan Barcelona andai Kounde tidak mendapat kartu merah.

"Saya rasa laga menjadi berat setelah kami bermain dengan sepuluh pemain, tetapi secara keseluruhan kami memainkan permainan yang bagus," kata Gomez, dikutip BolaSport.com dari Marca.

Jules Kounde diusir wasit usait kedapatan melempar bola ke arah wajah Jordi Alba.
TWITTER.COM/SOCCERTAL
Jules Kounde diusir wasit usait kedapatan melempar bola ke arah wajah Jordi Alba.

"Kounde pemain yang hebat dan dia akan mengkritik diri sendiri."

"Kami benar-benar tidak menderita oleh Barcelona sampai insiden kartu merah."

Baca Juga: Barcelona Gagal Menang Lawan Sevilla, Xavi Ngaku Tak Bisa Tidur

"Kami memiliki permainan di bawah kendali. Ini memalukan karena kami ingin memenangkan laga melawan Barcelona."

"Mereka memiliki banyak kualitas dan jika Anda tidak menekan lawan dengan benar, wajar jika Anda berada dalam bahaya terutama dari tendangan jarak jauh," ujar Gomez melanjutkan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Sport, Transfermarkt.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X