Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ikut Bantu Cari Pelatih Permanen, Cristiano Ronaldo Sodorkan Satu Nama Buat Man United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 23 Desember 2021 | 05:15 WIB
Cristiano Ronaldo dan Ralf Rangnick usai laga Manchester United.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Cristiano Ronaldo dan Ralf Rangnick usai laga Manchester United.

BOLASPORT.COM - Ikut bantu mencari pelatih permanen, megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo sodorkan satu nama buat Manchester United.

Manchester United resmi memecat Ole Gunnar Solskjaer pada November 2021.

Ole Gunnar Solskjaer dipecat dari kursi pelatih Manchester United seiring kekalahan 1-4 dari Watford pada pekan ke-12 Liga Inggris 2021-2022 di Stadion Vicarage Road.

Solskjaer meninggalkan Manchester United dengan berada di peringkat ketujuh klasemen Liga Inggris.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Barcelona Sepakat Bayar Rp 887 Miliar untuk Ferran Torres

 

Seiring kekosongan kursi pelatih, Setan Merah menunjuk Ralf Rangnick sebagai pelatih interim.

Ralf Rangnick ditugaskan untuk menemani Cristiano Ronaldo dkk hingga musim ini berakhir.

Setelah itu, Rangnick bakal ditugaskan sebagai konsultan Man United selama dua tahun.

Oleh karena itu, Man United harus mencari pelatih permanen setelah musim ini berakhir.

Baca Juga: Kylian Mbappe di PSG sampai 2050, Antara Cara Nge-Troll buat Real Madrid dan Harapan Paris

Berbagai nama telah dikaitkan dengan pekerjaan di Man United, di mana ada dua nama potensial, yakni Zinedine Zidane dan Mauricio Pochettino.

Mauricio Pochettino merupakan target lama Man United sejak masih menukangi Tottenham Hotspur sebelum menjadi juru taktik Paris Saint-Germain.

Momen masuknya Cristiano Ronaldo ke lapangan pada pertandingan Chelsea versus Manchester United.
TWITTER.COM/JOHNSANDERSON88
Momen masuknya Cristiano Ronaldo ke lapangan pada pertandingan Chelsea versus Manchester United.

Sementara itu, Zinedine Zidane dilirik lantaran statusnya yang menganggur pasca-mundur dari jabatan sebagai pelatih Real Madrid pada akhir musim 2020-2021.

Akan tetapi, Man United lebih diunggulkan untuk menggunakan jasa Zidane ketimbang Pochettino.

Baca Juga: Handball N'Golo Kante dan Serudukan Ederson di Kotak Penalti Lolos VAR, Klub Kecil Merasa Dizalimi

Meski begitu, Setan Merah sudah memiliki rencana cadangan jika mendapat penolakan dari Zidane.

Dilansir BolaSport.com dari Le 10 Sport, Man United berencana menunjuk juru taktik Atletico Madrid, Diego Simeone.

Masuknya nama Diego Simeone tak lepas dari rekomendasi Cristiano Ronaldo yang disebut turut membantu dalam pencarian pelatih permanen Man United.

Menurut laporan dari Le 10 Sport, Cristiano Ronaldo ingin Man United merekrut Diego Simeone andai gagal membujuk Zidane.

Baca Juga: Empoli vs AC Milan - Momentum I Rossoneri Bangkit dan Raih Tiga Poin

Megabintang asal Portugal tersebut diketahui mengagumi sosok Simeone sejak masih membela Real Madrid.

Pelatih asal Argentina tersebut dianggap sebagai pribadi yang memiliki keberanian.

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.

Karakter tersebut disukai oleh Ronaldo dan Simeone diyakini pantas untuk menukangi Man United.

Man United dapat melihat model kepelatihan Simeone ketika mereka bentrok dengan Atletico Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2021-2022.

Baca Juga: Ukir Sejarah Langka bareng Arsenal, Eddie Nketiah: Luar Biasa!

Adapun Ronaldo memiliki kisah manis selama bentrokan dengan skuad arahan Simeone kala berkarier di Real Madrid.

Pemenang Ballon d'Or lima kali itu telah mencetak 25 gol dalam 35 pertandingan melawan Los Rojiblancos di berbagai ajang.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Manchester Evening News, Le 10 Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X