Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Spanyol - Diwarnai Brace Karim Benzema, Real Madrid Tutup 2021 dengan Tiga Poin

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 23 Desember 2021 | 05:30 WIB
Bomber andalan Real Madrid, Karim Benzema, saat merayakan gol yang dicetak ke gawang Athletic Club di Liga Spanyol 2021-2022
TWITTER.COM/LALIGA
Bomber andalan Real Madrid, Karim Benzema, saat merayakan gol yang dicetak ke gawang Athletic Club di Liga Spanyol 2021-2022

BOLASPORT.COM - Diwarnai brace alias dua gol dari Karim Benzema, Real Madrid berhasil menutup tahun 2021 dengan raihan tiga poin.

Real Madrid menutup tahun 2021 dengan hasil positif.

Real Madrid berhasil menekuk Athletic Club dalam laga pekan ke-19 Liga Spanyol 2021-2022.

Bertandang ke Stadion San Mames, Kamis (23/12/2021) dini hari WIB, Real Madrid menang dengan skor 2-1.

Menurut catatan WhoScored, Los Blancos tampil lebih dominan dalam laga tersebut.

Mereka memegang penguasaan bola sebesar 61 persen.

Baca Juga: Ikut Bantu Cari Pelatih Permanen, Cristiano Ronaldo Sodorkan Satu Nama Buat Man United

Dari segi peluang, Real Madrid melepaskan 10 tembakan dengan 6 mengarah ke gawang.

Adapun tim tuan rumah membuat 15 kesempatan yang 2 di antaranya menuju tepat sasaran.

Jalannya pertandingan

Real Madrid langsung tampil menekan sejak wasit Cesar Soto meniup peluit kick-off babak pertama.

Alhasil, Real Madrid berhasil membuka skor ketika laga baru berjalan empat menit.

Baca Juga: Susunan Pemain Athletic Club Vs Real Madrid - Los Blancos Tampil Pincang

Menerima umpan pendek Toni Kroos di dalam kotak penalti, Karim Benzema melesatkan tembakan melengkung kaki kanan yang mengarah ke pojok kiri gawang Athletic Club kawalan kiper Julen Agirrezabala.

Selebrasi penyerang Real Madrid, Karim Benzema, usai mencetak gol ke gawang Athletic Club di Liga Spanyol
TWITTER.COM/LALIGA
Selebrasi penyerang Real Madrid, Karim Benzema, usai mencetak gol ke gawang Athletic Club di Liga Spanyol

Tiga menit berselang, Benzema kembali membobol gawang Athletic Club.

Gol itu berawal dari kesalahan bek Athletic Club, Unai Nunez, dalam mengantisipasi bola di area pertahanan sendiri.

Si kulit bulat kemudian jatuh di kaki Benzema.

Penyerang timnas Prancis itu lantas menggiring bola ke dalam kotak penalti dan melepaskan sepakan kaki kanan yang memaksa Agirrezabala memungut bola dari gawang untuk kedua kali.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Inter Milan Tutup 2021 dengan Kemenangan, Puncak Klasemen dalam Cengkeraman

Namun, unggul dua gol cepat malah membuat pertahanan Real Madrid lengah.

Athletic Club berhasil memangkas jarak pada menit ke-10 lewat Oihan Sancet.

Sancet melakukan tendangan kaki kanan dari tepi kotak penalti yang melaju deras masuk ke gawang Real Madrid.

Hingga menit ke-45, kedua tim masih saling bergantian menyerang.

Baca Juga: Pekan Krusial bagi Barcelona untuk Ikat Kontrak Baru Si Bocah Nakal

Namun, belum ada gol tambahan yang tercipta.

Skor 2-1 untuk keunggulan Real Madrid pun menutup jalannya paruh pertama.

Usai turun minum, Athletic Club tampil lebih menyerang.

Upaya tersebut nyaris membuahkan gol pada menit ke-60.

Meneruskan operan Oihan Sancet di dalam kotak 16, Nico Williams melepaskan tembakan kaki kanan yang masih sedikit melebar di sisi kiri gawang Real Madrid.

Real Madrid gantian mengancam gawang Athletic Club pada menit ke-81.

Kali ini Eden Hazard melakukan sepakan kaki kiri setelah menerima umpan Vinicius Junior di dalam kotak penalti.

Namun, bola masih mampu dihalau oleh kiper Julen Agirrezabala.

Baca Juga: Kylian Mbappe di PSG sampai 2050, Antara Cara Nge-Troll buat Real Madrid dan Harapan Paris

Tak ada tambahan gol hingga laga berakhir dan Real Madrid pun menang dengan skor 2-1.

Athletic Club 1-2 Real Madrid (Oihan Sancet 10'; Karim Benzema 4', 7')

Berikut susunan pemain Athletic Club vs Real Madrid, seperti dikutip BolaSport.com dari Twitter resmi kedua tim:

Athletic Club (4-4-2): 26-Julen Agirrezabala; 18-Oscar de Marcos, 5-Yeray Alvarez, 3-Unai Nunez, 24-Mikel Balenziaga (15-Inigo Lekue 63'); 19-Oier Zarraga (30-Nico Williams 57'), 16-Unai Vencedor, 14-Dani Garcia, 10-Iker Muniain (33-Nicco Serano 84'); 8-Oihan Sancet (22-Raul Garcia 63'), 9-Inaki Williams

Pelatih: Marcelino Garcia

Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 23-Ferland Mendy, 6-Nacho Fernandez, 3-Eder Militao, 17-Lucas Vazquez; 8-Toni Kroos, 25-Eduardo Camavinga, 15-Federico Valverde; 20-Vinicius Junior (24-Mariano Diaz 85'), 9-Karim Benzema (16-Luka Jovic 90'), 7-Eden Hazard

Pelatih: Carlo Ancelotti

Wasit: Cesar Soto

Baca Juga: Denzel Dumfries Cetak Gol, Inter Milan Buat Tim Tamu Dongkol di Liga Italia

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : whoscored.com, twitter.com/realmadrid

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X