Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Antonio Conte Tak Mau Bandingkan Dirinya di Chelsea dengan Spurs

By Sandi Lathunusa - Selasa, 28 Desember 2021 | 00:00 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, menegaskan bahwa ia tak membandingkan era-nya di Chelsea dengan The Lilywhites.
TWITTER.COM/SPURSOFFICIAL
Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, menegaskan bahwa ia tak membandingkan era-nya di Chelsea dengan The Lilywhites.

BOLASPORT.COM - Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, menegaskan bahwa ia tak membandingkan eranya di Chelsea dengan The Lilywhites.

Tottenham Hotspur telah melakoni era baru di bawah kepelatihan Antonio Conte.

Hingga saat ini, Conte telah melakoni sembilan pertandingan di berbagai kompetisi.

Dari sembilan laga tersebut, Spurs bisa dibilang meraih hasil positif di bawah kendali juru taktik asal Italia tersebut.

Adapun Spurs sukses meraih 6 kemenangan, 2 hasil imbang, dan satu kekalahan.

Terbaru, Spurs berhasil mengalahkan Crystal Palace dalam laga pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022, Minggu (26/12/2021) waktu setempat.

Gol-gol Spurs dilesakkan oleh Harry Kane pada menit ke-32, Lucas Moura (34'), dan Son Heung-min (74').

Baca Juga: Bobol Kiper Jagoan Lionel Messi hingga Terdiam, Romelu Lukaku Jadikan Aston Villa Lumbung Gol

Dengan kemenangan tersebut, Spurs menempati peringkat kelima klasemen sementara Liga Inggris dengan bekal 29 poin dari 16 laga.

Spurs masih memiliki tiga pertandingan tunda di ajang Premier League melawan Burnley, Brighton and Hove Albion, dan Leicester City.

Meskipun meraih hasil positif bersama Spurs, Conte tak mau membandingkannya dengan era sebelumnya bersama Chelsea.

Seperti diketahui, Conte sempat melatih Chelsea dari 2016 hingga 2018.

Selama membesut Chelsea, pelatih berusia 52 tahun itu sukses mempersembahkan trofi Liga Inggris dan Piala FA.

"Tidak, saya pikir itu (era di Chelsea dengan di Spurs) berbeda," kata Conte seperti dilansir BolaSport.com dari Evening Standard.

Baca Juga: Ferran Torres Kelar Tes Medis di Barcelona, Ini 3 Kata Pertamanya Pasca-Dilego Manchester City

"Saya tidak suka membandingkan situasi yang berbeda."

"Juga karena ada perbedaan yang terlalu besar dengan pengalaman saya di masa lalu."

"Saya ingat betul bahwa saya memulai musim (di Chelsea) dan ketika memulainya, Anda memiliki kemungkinan untuk bekerja dengan pemain dan membuat keputusan tentang mereka."

Baca Juga: Demi Singkirkan Aubameyang, Arsenal Disarankan Bajak Gelandang Barcelona dari Man United

"Ini berbeda. Yang pasti kami harus terus berkembang untuk memanfaatkan kepercayaan diri yang akan meningkatkan kami."

"Kami tahu betul, saya tahu betul, kami memiliki pekerjaan besar yang harus dilakukan. Bagus untuk mendapatkan tiga poin (vs Crystal Palace) dan mencetak tiga gol dengan striker Anda," ujar Conte menambahkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Evening Standard

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X