Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Final Piala AFF 2020 - Kata Witan Sulaeman Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Thailand

By Arif Setiawan - Kamis, 30 Desember 2021 | 20:45 WIB
Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, saat laga melawan Singapura
PSSI
Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman, saat laga melawan Singapura

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand dalam laga leg pertama final Piala AFF 2020.

Bermain di Stadion National, Singapura, Rabu (29/12/2021), timnas Indonesia ditumbangkan Thailand dengan skor telak 4-0.

Perbedaan kelas antara kedua tim sejatinya terlihat sejak pertandingan dimulai.

Bahkan gawang Nadeo Argawinata sudah kebobolan ketika laga baru berjalan dua menit lewat gol yang dicetak oleh Chanathip Songkrasin.

Setelah gol tersebut, Thailand tak henti-hentinya menggempur pertahanan timnas Indonesia.

Baca Juga: Ada Cristiano Ronaldo, Ralf Rangnick Bilang Lini Depan Man United Bermasalah

Beruntung, hingga babak pertama berakhir tak ada lagi gol tercipta.

Malapetaka didapatkan anak asuh Shin Tae-yong pada babak kedua.

Mencoba bermain lebih terbuka, timnas Indonesia justru harus kebobolan tiga gol.

Baca Juga: Satu Tiket ke Liga 1, PSIM Yogyakarta Tertinggal dari Dewa United

Gol-gol timnas Thailand lahir dari Chanathip Songkrasin (52'), Suprachok Sarachat (67'), dan Bhordin Phala (83') yang menggenapkan kemenangan anak asuh Alexandre Polking menjadi 0-4.

Kekalahan telak ini tentu saja membuat peluang timnas Indonesia meraih gelar juara Piala AFF 2020 semakin kecil.

Bagaimana tidak?, Skuad Garuda harus menang minimal dengan selisih 5 gol pada laga leg kedua.

Baca Juga: Viktor Axelsen Akan Mulai Latihan di Dubai, tetapi Masih Tunggu Loh Kean Yew Datang

Meski begitu, pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman tak mau menyerah begitu saja.

Menurutnya perjuangan timnas indonesia belum berakhir.

"Terus belajar," tulis Witan Sulaeman, dilansir BolaSport.com dari instagram pribadinnya.

"Ini belum selesai, ayo berjuang lagi bersama-sama," sambungnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Witan Sulaeman (@witansulaiman_)

 

Sementara itu, laga leg kedua antara timnas Indonesia vs Thailand bakal terlaksana tanggal 1 Januari mendatang.

Duel tersebut kembali digelar di Stadion National, Singapura.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Instagram

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X