Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Karantina Pemain Timnas Indonesia Dipangkas Jadi 5 Hari

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 5 Januari 2022 | 15:55 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Malaysia di Piala AFF 2020.
AFFSUZUKICUP
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Malaysia di Piala AFF 2020.

BOLASPORT.COM - Para pemain timnas Indonesia saat ini sedang melakukan karantina di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, setelah bertanding di Piala AFF 2020 Singapura.

Kabarnya, karantina para pemain timnas Indonesia dipangkas menjadi 5 hari.

Timnas Indonesia sebelumnya tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, pada 2 Januari 2022 dari Singapura.

Setelah itu, timnas Indonesia yang berjumlah 57 orang termasuk tim pelatih, staf, dan delegasi dari PSSI langsung menuju Hotel Sultan.

Awalnya, rombongan timnas Indonesia itu harus menjalani karantina selama 10 hari sesuai peraturan terbaru di Tanah Air.

Namun, Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan bahwa pihaknya mendapatkan dispensasi untuk mempersingkat karantina tersebut.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Mulai Mengancam India Open 2022

"Ini dapat info dispensasi lima hari karantina (untuk timnas Indonesia)," kata Yunus Nusi kepada wartawan.

Seperti diketahui, selama di Singapura, timnas Indonesia dikurung dalam sistem gelembung dalam turnamen Piala AFF 2020.

Para pemain timnas Indonesia tidak diperbolehkan keluar hotel kecuali untuk latihan dan menjalani pertandingan Piala AFF 2020.

Baca Juga: Curhat Murid Valentino Rossi, MotoGP Kalah dari F1 Soal Urusan Sosial

Bahkan, untuk keluar hotel membeli makanan atau minuman pun dilarang oleh panitia Piala AFF 2020.

Terbukti, empat pemain timnas Indonesia disanksi untuk bermain di leg kedua final Piala AFF 2020 karena melanggar regulasi tersebut.

Keempat pemain itu adalah Elkan Baggott, Rizky Dwi, Rizky Ridho, dan Victor Igbonefo.

Baca Juga: Romelu Lukaku Bikin Kontroversi di Chelsea, Eks AC Milan: Anda Bukan Lionel Messi!

PSSI pun kabarnya mengajukan permohonan keringanan kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Gugus Tugas Covid-19 setibanya di Indonesia.

Hal tersebut karena para pemain timnas Indonesia sebelumnya sudah melakukan sistem gelembung di Singapura.

"Karena di Singapura rombongan timnas Indonesia memang sudah karantina."

Baca Juga: Persija dan Ramdani Lestaluhu Berpisah, Pindah ke PSS Sleman?

"Jadi harapannya di Indonesia karantinanya dipercepat," ucap Yunus Nusi.

Tujuan dipercepat durasi karantina itu demi menjaga kondisi fisik para pemain timnas Indonesia yang akan membela klubnya di Liga 1 2021-2022.

Perlu diketahui, Liga 1 2021-2022 yang memasuki putaran kedua akan mulai di Bali pada Rabu (5/1/2022).

Baca Juga: Eks Rekan Setim Cristiano Ronaldo Minta Alvaro Morata Pikir 2 Kali sebelum Gabung Barcelona

Sementara itu para pemain timnas Indonesia juga tidak bisa keluar kamar hotel selama menjalani karantina di Tanah Air.

Ditakuti, kebugaran para pemain timnas Indonesia berkurang setelah mendekam selama 10 hari ke depan.

"Anak-anak butuh pemulihan fisik, joging, fitnes, renang, dan lain-lain."

Baca Juga: Pemain Terbaik Liga 2 2021 Milik Rans Cilegon FC Pulang ke Borneo FC

"Kalau karantina di Indonesia kan dilarang keluar lantai hotel," ucap Yunus Nusi.

Dengan begitu, para pemain timnas Indonesia kemungkinan akan menuju ke Bali untuk bergabung bersama klubnya pada 7 Januari 2022.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X