Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Katanya Teman, tapi Si Pemain Kocak Singkirkan Messi dari Tim Impian

By Ade Jayadireja - Sabtu, 8 Januari 2022 | 06:45 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Lionel Messi, beraksi dalam laga Liga Prancis kontra Lorient di Stade du Moustoir, Rabu (22/12/2021).
TWITTER.COM/INVICTOSSOMOS
Striker Paris Saint-Germain, Lionel Messi, beraksi dalam laga Liga Prancis kontra Lorient di Stade du Moustoir, Rabu (22/12/2021).

BOLASPORT.COM - Tak ada nama Lionel Messi dalam tim impian bek sayap Barcelona, Dani Alves.

Dani Alves kembali ke Barcelona dengan status bebas transfer usai memutuskan kontrak dengan Sao Paulo pada September 2021.

Pemain yang dikenal hobi membanyol itu menandai debut periode keduanya di Blaugrana ketika menghadapi Linares Deportivo pada putaran ketiga Copa del Rey, Rabu (5/1/2022).

Dalam wawancara dengan kanal televisi klub, Alves diminta memilih empat pemain terbaik Barcelona untuk posisi kiper hingga penyerang.

Menariknya, tak ada nama Lionel Messi di daftar pemain favorit Alves.

Baca Juga: Persib Menang Tipis atas Persita, Robert Alberts Tak Merasa Puas

Padahal mereka berdua dikenal berteman dekat.

Alves lebih memilih Samuel Eto'o buat mengisi lini depan tim impiannya.

Untuk sektor tengah, pemain timnas Brasil itu menjatuhkan pilihan kepada Xavi Hernandez yang kini menjadi pelatihnya di Barcelona.

Dia lalu memplot Carles Puyol sebagai bek.

Terakhir, posisi penjaga gawang, Alves memilih Victor Valdes.

Tim impian Dani Alves tanpa Lionel Messi.
BARCA TV
Tim impian Dani Alves tanpa Lionel Messi.
Baca Juga: Meski Menang Besar 4-1, Pelatih PSS Sleman Akui Tidak Puas

Alves menikmati momen indah bersama Messi di Barca selama rentang waktu 2008–2016.

Dalam kurun waktu delapan tahun, mereka berada di lapangan yang sama sebanyak 349 kali.

Alves menyumbang assist untuk 43 gol Messi.

Sementara itu, Messi membuat lima operan yang dikonversi menjadi gol oleh Alves.

Soal prestasi, tak usah dipertanyakan lagi.

Kombinasi Alves dan Messi menghasilkan 23 gelar bagi raksasa Catalunya.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X