Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sudah Jalani Latihan, Striker Baru Persebaya Siap Debut Lawan Tira Persikabo

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 8 Januari 2022 | 15:50 WIB
Pemain baru Persebaya Surabaya, Arenio Valpoort saat menjalani latihan dengan tim.
PERSEBAYA.ID
Pemain baru Persebaya Surabaya, Arenio Valpoort saat menjalani latihan dengan tim.

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya sudah menemukan pengganti Jose Wilkson untuk putaran kedua Liga 1 2021-2022.

Bajul Ijo resmi mendatangkan Arsenio Valpoort untuk posisi striker.

Valpoort sebelumnya bermain untuk klub Liga Albania, KF Egnatia.

Bersama mantan klubnya, dia mencatatkan 7 penampilan dan 2 assist.

Baca Juga: Man United Punya CEO Baru, Masa Depan Cristiano Ronaldo Menggantung

Pelatih Persebaya, Aji Santoso menjelaskan jika pemain berusia 29 tahun ini sudah menjalani latihan bersama tim.

Tapi masih menjalani latihan ringan karena baru saja selesai menjalankan karantina.

Sebelumnya, Valpoort sudah tiba di Indonesia sejak pekan lalu.

Tapi dia harus menjalani karantina selama 10 hari sebelum bisa bergabung bersama tim pada Jumat (7/1/2022) di Bali.

"Pemain baru sudah gabung (latihan).

"Dia cuma adaptasi latihan di samping," kata Aji Santoso dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.

Baca Juga: Yoyok Sukawi Klarifikasi soal Komisaris PSIS Kirim Kode Lepas Pratama Arhan ke Luar Negeri

Kedatangan Valpoort di diharapkan bisa semakin mempertajam lini depan Bajul Ijo.

Sebelumnya, Wilkson yang berposisi penyerang hanya bisa mencetak 6 gol.

Top skorer Persebaya justru diraih oleh pemain sayap mereka, Taisei Marukawa dengan 9 gol.

Baca Juga: Respons Umuh Muchtar soal Persib Bandung Pakai Ruang Ganti Stadion I Ngurah Rai yang Disebut Tak Layak

Aji Santoso menambahkan jika dia ingin segera melihat penampian pemain berkebangsaan Belanda tersebut.

Dia juga sudah merencakan untuk memberikan debut bagi Valpoort pada pertandingan pekan ke-18 melawan Tira Persikabo.

Baca Juga: Tanpa Bek Asing untuk Putaran Kedua Liga 1 2021-2022, Ini Alasan Tegas Pelatih Persita Tangerang

Sebelum kedatangan Valpoort, Persebaya memasang Samsul Arif sebagai striker saat melawan Bali United.

Hasilnya, dia berhasil mencetak satu gol dan membawa Bajul Ijo menang dengan skor 3-1.

"Saya sudah menghubungi pak Ram (sekretaris tim) dan sudah dapat info Valpoort sudah disahkan."

"Jadi sudah siap untuk dimainkan melawan Persikabo 1973."

"Tinggal kita lihat nanti jadi starter atau masuk sebagai pengganti," pungkasnya.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Persebaya.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X