Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Daftar Pemain Timor Leste vs Timnas Indonesia, Satu Nama Sempat Kontroversial soal Pencurian Umur

By Metta Rahma Melati - Rabu, 26 Januari 2022 | 13:55 WIB
Skuat Timor Leste saat menghadapi Filipina di Piala AFF 2020
Skuat Timor Leste saat menghadapi Filipina di Piala AFF 2020

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menjalani pertandingan persahabatan melawan Timor Leste pada FIFA Matchday.

Pertandingan persabahatan antara timnas Indonesia melawan Timor Leste akan digelar dua kali.

Pertandingan pertama antara timnas Indonesia vs Timor Leste akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (27/1/2022).

Sementara pertandingan kedua akan digelar pada Minggu (30/1/2022).

Pertandingan tersebut akan menjadi persiapan timnas U-23 Indonesia untuk Piala AFF U-23 2022.

Piala AFF U-23 2022 akan digelar di Kamboja pada Februari mendatang.

Melawan timnas Indonesia, Timor Leste membawa pemain timnas U-23.

Baca Juga: Barcelona Ingin Bangun SSB di NTB, Jajaki Potensi Pemain Indonesia

 

Pelatih Timor Leste, Fabio Magro menjelaskan tengah membangun kekuatan baru.

Sebelumnya, pelatih asal Brasil itu telah menerapkan hal itu di Piala AFF 2020.

"Iya ini akan menjadi pertandingan yang sulit, tetapi ini penting bagi kami. Kami sedang dalam proses untuk membangun tim yang baru dari generasi baru," ujarnya dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.

"Ya mungkin tim ini masih belum bisa memberikan hasil akhir yang memuaskan. Namun, saya melihat sejauh ini tim menunjukkan penampilan yang belum pernah ditampilkan Timor Leste sebelumnya," katanya.

Fabio Magro pun menekankan pada pemainnya untuk tampil maksimal pada setiap pertandingan termasuk melawan timnas Indonesia.

"Kami berharap pertandingan yang sengit. Kami tahu Indonesia lawan yang kuat. Namun, di sisi lain, laga ini sangat penting bagi kami," kata Fabio Magro.

"Saat kami bisa bersaing melawan tim yang lebih kuat, kami bisa berkembang, inilah yang kami cari," ujarnya.

Baca Juga: Ketua PSSI Klarifikasi Lagi Komentar soal Toulon Tournament 2022, Belum Diputuskan Timnas Indonesia Ikut atau Tidak

Dari sejumlah pemain yang dibawa, ada satu nama yang sempat kontroversial soal pencurian umur.

Pemain itu yang pernah terlibat hal kontroversial itu ialah
Paulo Domingos Gali da Costa Freitas.

Pada Piala AFF U-15 2019, ia diduga telah berusia 22 tahun.

Kabar tersebut kala itu direspon oleh Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF).

AFF pun melakukan penyelidikan dan meminta beberapa dokumen dari Federasi Sepak Bola Timor Leste (FFTL).

AFF pun mengumumkan hasil investigasi bahwa Timor Leste tidak terbukti melakukan pencurian umur.

"Paulo D. G. da. C Freitas dianggap memenuhi syarat untuk berpartisipasi dalam kejuaraan Piala AFF U-15 2019 sesuai dengan Pasal 5.1 Peraturan Turnamen Piala AFF U-15 2019," tulis AFF dalam laman resminya.

"Komite Disiplin dan Etika Ad Hoc memutuskan bahwa protes yang diajukan Myanmar dan Singapura tidak berdasar," tulis pernyataan di laman AFF.

Berikut daftar pemain Timor Leste vs Timnas Indonesia:

Alexandro Luis Antonio Ima Kefu
Anizo Correia
Cristevao Moniz Fernandes
Dom Lucas Martins Fatima Braz
Elias Joao da Costa Ximenes Mesquita
Filomeno Junior da Costa
Filonito Rodriguez Pereira Nogueira
Georgino Jose Alexandro Mendonca da Silva
Gumario Augusto Fernandes da Silva Moreira
Jaimito Antonio da Costa Soares
Jhon Frith Ornai Liu de Oliveira
Joao Bosco Halle
Joao Panji dos Santos Soares
Junildo Manuel de Castro Pereira
Kornelis Nahak Portela
Mouzinho Barreto de Lima
Natalino de Jesus da Costa
Nelson Sarmento Viegas
Orcelio Nobelito Moises Guterres Moreira da Silva
Paulo Domingos Gali da Costa Freitas
Tomas de Jesus Sarmento
Yohanes Kapitan Paulus Gusmao
Zenivio Morienres Gostavo Conceicao Mota
Armindo Correia de Almeida
Santiago Xavier Jose da Costa
Mario Donasio Requis Dias Quintao
Olagar Fernando Malik Xavier


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X