Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Dusan Vlahovic Dipuji, tapi Masih Dapat Banyak Catatan Minus usai Laga Kedua

By Sri Mulyati - Jumat, 11 Februari 2022 | 22:45 WIB
Striker Juventus, Dusan Vlahovic, merayakan gol ke gawang Sassuolo dalam laga perempat final Coppa Italia di Stadion Allianz, Kamis (10/2/2022).
TWITTER.COM/INTCHAMPIONSCUP
Striker Juventus, Dusan Vlahovic, merayakan gol ke gawang Sassuolo dalam laga perempat final Coppa Italia di Stadion Allianz, Kamis (10/2/2022).

BOLASPORT.COM - Striker anyar Juventus, Dusan Vlahovic, tetap mendapat banyak catatan minus di laga keduanya meski sudah dipuji oleh sang pelatih.

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, memang memberikan beberapa catatan penampilan pada laga debut Dusan Vlahovic.

Vlahovic mampu mencetak gol pada laga debutnya berseragam Juventus saat melawan Hellas Verona di Liga Italia akhir pekan lalu.

Akan tetapi, satu gol Vlahovic tetap tidak menghindarkannya dari kritik.

Allegri merasa bahwa striker barunya masih harus memperbaiki sentuhan pertamanya terhadap bola.

Baca Juga: Luis Diaz Main Tokcer, Legenda Liverpool Berikan Tilikan

Kini di laga keduanya bersama Juventus, Kamis (10/2/2022), Vlahovic kembali membuktikan bahwa ia mampu dipercaya.

Gol kedua Juventus pada laga versus Sassuolo di perempat final Coppa Italia memang akhirnya tertulis sebagai gol bunuh diri Ruan Tressoldi.

Namun, ada peran Vlahovic yang menembakkan bola hingga akhirnya mengenai kaki Tressoldi untuk kemudian masuk ke dalam gawang.

Berkat pergerakan Vlahovic tersebut, Juventus menang 2-1 dan masih memperpanjang harapan di Coppa Italia.

Baca Juga: Bintang Arsenal Mau Bertahan asal The Gunners Lolos Liga Champions

Allegri sendiri ternyata juga masih belum puas dengan penampilan striker barunya ini.

“Kami senang dengan Vlahovic, tetapi ia tetap butuh berkembang,” kata Allegri seperti dilansir BolaSport.com dari Mediaset.

“Dia harus lebih bersih saat bermain dan mampu menyerang lebih banyak ruang, tetapi proses ini normal bagi pemain baru,” ucap Allegri menambahkan.

Lebih lanjut, Allegri juga memuji adaptasi cepat yang berhasil dicapai oleh Vlahovic.

Baca Juga: Lionel Messi Bikin Tagihan Gaji PSG Meledak Rp 10 Triliun

Dua rekrutan Juventus pada Januari tahun ini, Vlahovic dan Denis Zakaria, memang langsung mencuri perhatian.

Juventus dapat bermain lebih baik akhir-akhir ini,” kata Allegri mengakui perkembangan timnya.

“Baik Vlahovic maupun Zakaria membawa karakter baru ke tim ini,” ucap Allegri menambahkan.

Vlahovic dan Zakaria masih harus menjalani beban berat hingga akhir musim.

Baca Juga: Juergen Klopp Beri Komentar tentang Persaingan Jadi Juara Liga Inggris

Konsistensi keduanya jelas dibutuhkan, terutama karena Juventus masih berlaga di tiga kompetisi.

Tim berjuluk Si Nyonya Tua masih bertahan di Liga Italia, Coppa Italia, dan Liga Champions.

Keran gol Vlahovic akan terus diharapkan oleh Juventus dalam laga-laga di tiga kompetisi tersebut.

Sang striker harus membuktikan bahwa harga 81,6 juta euro (sekitar Rp1,33 triliun) yang disematkan Juventus kepadanya memang pantas.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Mediaset.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X