Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Prancis - Lionel Messi Sumbang 1 Assist, Kylian Mbappe Cetak Gol Dramatis, PSG Mantap di Puncak

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 12 Februari 2022 | 05:10 WIB
Lionel Messi menyumbangkan satu gol bagi gol Kylian Mbappe dalam kemenangan 1-0 PSG atas Rennes.
TWITTER.COM/THEEUROPEANLAD
Lionel Messi menyumbangkan satu gol bagi gol Kylian Mbappe dalam kemenangan 1-0 PSG atas Rennes.

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) semakin mantap di puncak klasemen setelah Kylian Mbappe cetak gol dramatis dari assist Lionel Messi dalam kemenangan 1-0 atas Rennes.

Paris Saint-Germain menjamu Rennes pada pekan ke-24 Liga Prancis, Jumat (11/2/2022) atau Sabtu dini hari WIB.

Paris Saint-Germain kembali menuai kemenangan setelah mereka sukses membantai Lille dengan skor 5-1 pada pekan sebelumnya

Dalam laga yang berlangsung di Parc des Princes tersebut, Paris Saint-Germain memetik kemenangan tipis 1-0 atas Rennes.

Dinukil BolaSport.com dari Whoscored, Paris Saint-Germain begitu mendominasi jalannya laga berkat penguasaan bola mencapai 64 persen.

Dari segi peluang, PSG melakukan 12 tembakan dengan 1 tendangan mengarah ke gawang.

Adapun Rennes membuat 13 percobaan dengan 1 tembakan di antaranya menuju tepat sasaran.

Baca Juga: Pochettino Komentari Rumor Zidane Ambil Alih Posisinya di PSG

Jalannya Pertandingan

PSG berstatus tak terkalahkan dalam 11 laga kandang di Liga Prancis musim 2021-202-22 saat menjamu Rennes.

Motivasi untuk meraih kemenangan kembali diusung oleh PSG seiring kesuksesan mereka menggasak juara bertahan, Lille, dengan skor telak 5-1 pada pekan sebelumnya.

Saat membantai Lille, pelatih PSG, Mauricio Pochettino, mencoba memasang Lionel Messi sebagai penyerang tengah.

Hasilnya terbukti manis lantaran Lionel Messi sanggup mendulang satu gol dalam kemenangan telak atas Lille.

Hal itu pula coba dilakukan kembali oleh Mauricio Pochettino dengan menempatkan Lionel Messi sebagai penyerang sentral.

Kali ini Messi didampingi oleh Xavi Simons dan Kylian Mbappe di lini depan sebagai starter.

Baca Juga: Niklas Suele Beberkan Alasannya Bergabung dengan Borussia Dortmund

Tampil sebagai tuan rumah, PSG justru dikejutkan dengan serangan di menit-menit awal Rennes.

Rennes nyaris membuka keunggulan jika sepakan Benjamin Bourigeaud dari dalam kotak penalti tidak ditangkis Keylor Navas pada menit ke-7.

Setelah Rennes mendapatkan peluang, PSG coba melakukan tekanan ke arah gawang Rennes.

Namun, rapatnya barisan belakang Rennes membuat PSG kesulitan untuk menghadirkan peluang mencetak gol.

Kylian Mbappe, Messi, dan Xavi Simons di depan akhirnya tidak mampu membuat peluang nyata bagi PSG hingga babak pertama usai.

Messi justru tampak mandul di lini depan karena tanpa satu pun tembakan berhasil dilepaskan oleh eks kapten Batcelona tersebut hingga babak pertama berakhir.

Baca Juga: Bos AC Milan Bicara soal Masa Depan Ibrahimovic, Mau Pertahankan sampai Pensiun?

PSG harus puas menutup paruh pertama dengan skor kacamata 0-0.

Di babak kedua, Les Parisiens mencoba untuk tampil mendominasi seperti pada babak pertama.

Pada menit ke-65, Mbappe sejatinya berhasil mencetak gol bagi PSG usai memanfaatkan umpan terobosan dari Messi.

Akan tetapi, wasit Benoit Bastien menganulir gol penyerang asal Prancis tersebut.

Setelah dilakukan pengecekan melalui VAR, gol Mbappe dinyatakan tidak sah lantaran sang pemain lebih dulu dalam posisi offside.

Satu menit kemudian, Pochettino memasukkan Angel Di Maria dan Georginio Wijnaldum guna mendongkrak serangan PSG yang masih tumpul.

Baca Juga: Saingi Manchester City, Liverpool Siap Borong 4 Gelar Musim Ini

Delapan menit jelang laga bubaran, Pochettino mencoba memasukkan Mauro Icardi untuk menambah daya dobrak di lini depan.

Upaya dari Pochettino dengan mengintroduksi Mauri Icardi belum juga membuahkan hasil hingga laga memasuki injury time.

Ketika laga seperti berakhir imbang, PSG justru berhasil mencetak gol dramatis pada menit ke-90+3.

Kali ini, Mbappe benar-benar membuka keran golnya sekaligus mengantarkan kemenangan bagi PSG.

Berawal dari serangan balik kilat, Messi mengirimpan umpan ke arah Mbappe di sisi kanan pertahanan Rennes.

Mbappe, yang sudah berada di dalam kotak penalti, sempat mengontrol bola sebelum menaklukkan Dogan Alemdar dengan sepakan kaki kanannya.

Baca Juga: Dusan Vlahovic Dipuji, tapi Masih Dapat Banyak Catatan Minus usai Laga Kedua

Tembakan eks penyerang AS Monaco tersebut gagal dibendung Dogan Alemdar yang bersarang di pojok kiri bawah gawang.

Gol ini menjadi gol penutup laga di Parc des Princes yang memantapkan posisi PSG di puncak klasemen sementara Liga Prancis.

PSG tercatat mengumpulkan 59 poin dari 24 pertandingan, mengungguli Olympique Marseille di posisi kedua dengan keunggulan 16 poin.

PSG 1-0 Rennes (Kylian Mbappe 90+3')

Susunan pemain Paris Saint-Germain dan Rennes:

Paris Saint-Germain (4-3-3): 1-Keylor Navas; 2-Achraf Hakimi (24-Thilo Kehrer 83'), 5-Marquinhos, 3-Presnel Kimpembe, 14-Juan Bernat (25-Nuno Mendes 83'); 6-Marco Verratti, 8-Leandro Paredes (9-Mauro Icardi 82'), 23-Julian Draxler (11-Angel Di Maria 66'); 34-Xavi Simons (18-Georginio Wijnaldum 66'), 30-Lionel Messi, 7-Kylian Mbappe

Pelatih: Mauricio Pochettino

Rennes (4-3-3): 40-Dogan Alemdar; 27-Hamari Traore, 23-Warmed Omari, 6-Nayef Aguerd, 25-Birger Meling; 21-Lovro Majer (3-Adrien Truffert 86'), 28-Jonas Martin, 8-Baptiste Santamaria ; 14-Benjamin Bourigeaud (10-Kamal-Deen Sulemana 80'), 24-Gaetan Laborde (9-Sehrou Guirassy 80'), 7-Martin Terrier (22-Lorenz Assignon 89')

Pelatih: Bruno Genesio


Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : whoscored.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X