Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Marquez Tak Berjuang Sendirian Lagi, Honda Tuntut Espargaro Buru Gelar pada MotoGP 2022

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 15 Februari 2022 | 17:20 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez (kiri) dan Pol Espargaro (kanan), berpose bersama petinggi HRC: Manajer Tim Alberto Puig, Presiden Sinya Wakabayashi, Direktur Tetsuhiro Kuwata, Manajer Teknik Takeo Yokoyama.
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez (kiri) dan Pol Espargaro (kanan), berpose bersama petinggi HRC: Manajer Tim Alberto Puig, Presiden Sinya Wakabayashi, Direktur Tetsuhiro Kuwata, Manajer Teknik Takeo Yokoyama.

BOLASPORT.COM - Direktur Honda Racing Corporation, Tetsuhiro Kuwata, menginginkan hasil terbaik dari Marc Marquez dan Pol Espargaro pada MotoGP 2022.

Honda telah melakukan perubahan besar-besaran terhadap motor RC213V yang akan digunakan pada MotoGP 2022.

Revolusi dilakukan Honda menyusul hasil negatif selama dua tahun terakhir, terutama ketika Marc Marquez tidak bisa memberi jaminan gelar akibat cedera.

Musim lalu Marquez baru berada di tahap "bisa menang" setelah cedera patah tulang lengan parah yang dialami pada 2020.

Baca Juga: Tes di Mandalika Bikin Marc Marquez Ketar-ketir Hadapi MotoGP 2022

Di sisi lain, pembalap Honda keteteran. Tidak ada satupun yang bisa menyaingi level Marquez walau punya kondisi yang lebih baik.

Harapan Honda akan perbaikan prestasi terlihat cerah setelah Marquez dan Espargaro tampil cukup kompetitif pada tes pramusim MotoGP di Sepang dan Mandalika.

Espargaro menuturkan bahwa motor RC213V 2022 lebih mudah menghasilkan waktu lap yang bagus dibanding motor tahun lalu.

Baca Juga: Tuan Perfeksionis, Marquez Belum Puas 100 Persen dengan Motor Honda Baru

Bisa dimaklumi apabila Honda menatap MotoGP 2022 dengan optimisme.

Malahan bukan Marquez sendirian yang dijadikan tumpuan, Tetsuhiro Kuwata juga meminta Pol Espargaro juga turut berjuang dalam memburu gelar musim ini.

"Target kami selalu sama, memenangkan kejuaraan, tetapi tahun ini kami akan mencoba merebut posisi 1 dan 2," kata Kuwata, dilansir BolaSport.com dari GPone.

Kuwata mengatakan motor 2022 menandai babak baru perjuangan Honda setelah bertahun-tahun berada di zona nyaman.

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP Mandalika - Marquez Puas Motor Baru Buatan Honda

"Konsep mesin 2022 adalah untuk keluar dari cangkang kami untuk meningkatkan performa," sambung Kuwata.

"Alhasil lebih banyak mesin yang benar-benar berbeda dari dua tahun terakhir."

"Kami mengubah mesin, sasis, dan elektronik. Kami sudah dapat memastikan bahwa mesin baru mengatasi kelemahan-kelemahan kami," katanya menambahkan.

Keyakinan Kuwata makin besar karena dia tak hanya merasa punya satu pembalap kuat saja tetapi dua.

Baca Juga: Merasa Oke di Sirkuit Mandalika, Marc Marquez Mulai 'Teror' Rivalnya

Selain menaruh kepercayaan kepada Marquez, pria asal Jepang itu juga memberi kepercayan tinggi kepada Espargaro.

"Tahun lalu Pol kesulitan beradaptasi dengan mesin kami, tetapi begitu dia memahaminya, kami mulai paham apa yang dia butuhkan untuk melaju cepat," ujar Kuwata.

"Selama paruh musim kedua, dia menunjukkan kecepatannya. Kecepatan yang dimilikinya tidak perlu diragukan lagi."

"Jika kami bisa memberinya motor dengan potensi lebih besar, dia juga bisa berjuang untuk meraih kemenangan dalam balapan dan kejuaraan," sambungnya.

Baca Juga: Bikin Deg-degan Marc Marquez, Sirkuit Mandalika Bukan Trek yang Sulit


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X