BOLASPORT.COM – Mantan juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov memberikan saran kepada Francis Ngannou terkait masalah yang sedang ia hadapi saat ini bersama UFC.
Permasalahan bayaran petarung UFC yang dianggap tidak adil ini sudah menimbulkan beberapa reaksi dari petarung lain untuk memberikan tanggapannya.
Salah satu petarung yang telah menolak keras kebijakan dari UFC adalah Francis Ngannou.
Francis Ngannou merasa Bos UFC, Dana White tidak melakukan bisnis yang baik dengan merugikan para petarung.
Baca Juga: Pertandingan Gulat, Khabib Nurmagomedov Jelas Lebih Jago daripada Jagoan UFC Ini
Setelah pertarungan menghadapi Ciryl Gane pada UFC 270, belum ada kontrak baru yang terjalin kesepakatan antara Ngannou dan UFC.
Francis Ngannou meminta untuk mendapatkan bayaran lebih tinggi dibanding kontrak lamanya.
Persoalan kontrak Ngannou itu yang kemudian membuat segalanya menjadi rumit.
Mengetahui hal itu, Khabib Nurmagomedov turut memberikan tanggapan terkait permasalahan yang terjadi dengan Ngannou.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Pertegas Islam Makhachev Tak Akan Remehkan Bobby Green
Khabib mengatakan, seharusnya permasalahan kesepakatan kontrak tidak perlu dibesar-besarkan sampai seperti ini.
Khabib meminta Ngannou untuk lebih dulu membaca dan memahami perjanjian yang ada di dalam kontrak.
“Saya tahu satu hal. Jika Anda menandatangani kesepakatan dan Anda memiliki kontrak, Anda harus menindaklanjutinya,” kata Khabib dilansir Bolasport.com dari bjpenn.com.
“Saya tidak bermaksud menentang Francis, dan juga tidak melawan Presiden UFC, Dana White atau UFC,” ujarnya.
Baca Juga: Conor McGregor Berpotensi Curi Hak Orang Lain, Pelatih Islam Makhachev Geram
Khabib menjelaskan, hanya ingin memberikan saran kepada para pejuang UFC sebelum menandatangani kontrak.
“Ketika kalian menandatangani kontrak, kalian harus membaca kontrak Anda. Jika Anda menandatangani kesepakatan,” ucap Khabib.
“Seperti kesepakatan lima pertarungan atau 10 pertarungan atau lainnya, Anda harus menyelesaikan tugas yang tercatat pada kontrak Anda,” ujarnya.
“Saya seorang pria religius jadi jika Anda memiliki kesepakatan, Anda harus menindaklanjutinya,” kata Khabib.
Baca Juga: Respons Khabib Nurmagomedov Diisukan Hadapi Musuh Impian di Luar MMA
Namun, Khabib percaya kepada Ngannou bahwa ia harus melawan kesepakatan itu.
“Saya mendengar sekarang bahwa kesepakatan Ngannou selesai, kontraknya selesai, atau sesuatu seperti ini, saya tidak tahu,” kata Khabib.
“Jika kalian memiliki kesepakatan, Anda harus menindaklanjutinya. Jika tidak, sebelum Anda menandatangani baiknya untuk lebih dulu membaca dan memahami,”.
“Begitulah cara saya hidup. Bahkan saya sendiri, jika saya memiliki kesepakatan, saya harus mengikuti peraturannya,” ujar Khabib.
Baca Juga: Rafael Fiziev Jelaskan Alasan Pamor Khamzat Chimaev Meledak di UFC
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar